Babe Digital Ramadan Untuk Permudah Transaksi Keuangan Pedagang Takjil

Bank Bengkulu meluncurkan program “Babe Digital Ramadan” yang ditujukan untuk pedagang takjil di Provinsi Bengkulu-IST-radarselatan.bacakoran.co

RadarSelatan.bacakoran.co, BINTUHAN - Bank Bengkulu meluncurkan program “Babe Digital Ramadan” yang ditujukan untuk pedagang takjil di Provinsi Bengkulu.
Program ini bertujuan untuk meningkatkan pemahaman masyarakat tentang teknologi digital dalam transaksi keuangan dan mempermudah transaksi bagi pedagang takjil.

BACA JUGA:Jajaki Peluang Bendungan Seluma Jadi Objek Wisata, Disparpora Seluma ke BWSS VII

BACA JUGA:Indeks MCP KPK, Bengkulu Masuk Zona Kuning

Dengan program ini, pedagang takjil dapat menerima pembayaran dari pembeli secara praktis dan aman menggunakan QRIS dan Mobile Banking Bank Bengkulu. Hal ini diharapkan dapat meningkatkan efisiensi dan keamanan transaksi.
Menurut Kepala Cabang Bank Bengkulu Bintuhan, Adhar Arfansyah, MM, program ini merupakan bentuk komitmen Bank Bengkulu dalam mendukung perkembangan ekonomi digital di daerah.

BACA JUGA:Penundaan Pengangkatan PPPK 2024 hingga 2026, Honorer Daerah Siap Bergerak ke Jakarta

BACA JUGA:Manfaat Rutin Mengonsumsi Singkong bagi Kesehatan Usus

“Melalui Babe Digital Ramadan, kami ingin mengajak para pedagang takjil untuk mulai beralih ke sistem pembayaran digital. Selain lebih praktis dan aman, penggunaan QRIS dan Mobile Banking juga mempermudah pencatatan transaksi dan meminimalkan risiko kehilangan uang tunai,” ujar Adhar, Jumat (7/3/2025).
Program ini terbuka untuk semua pedagang takjil yang berjualan di berbagai daerah di Bengkulu, termasuk di Kabupaten Kaur, Bengkulu Selatan, Seluma dan kabupaten lainnya.

BACA JUGA:Mentan Temukan MinyaKita Kurang Takaran dan Dijual di Atas HET

BACA JUGA:Serupa Tapi Tak Sama, Ini Fakta Menarik Chia Seed dan Biji Selasih

Dengan menggunakan layanan pembayaran digital yang disediakan oleh Bank Bengkulu, para pedagang tidak hanya dapat mempermudah transaksi dengan pelanggan tetapi juga meningkatkan daya saing di era digital.
“Semoga sistem digital ini dapat membantu para UKM di Kabupaten Kaur sehingga mudah bertransaksi,” tutupnya.

(jul)

Tag
Share