Jika Ada Tanda Seperti Ini, Waspada Anak Anda Mungkin Sudah Terpapar Narkoba

Rabu 04 Sep 2024 - 09:58 WIB
Editor : Suswadi Ali K

RadarSelatan.bacakoran.co - Kalangan remaja menjadi salah satu target pemasaran para bandar narkoba. Jika terjadi perubahan sikap pada anak anda, jangan didiamkan karena mungkin saja sudah terpapar narkoba.
Dikutip Rasel dari halodoc.com, beberapa tanda jika anak sudah terpapar narkoba antaranya terlihat dari perubahan kebiasaan normal mereka. Juga bisa dilihat dari perubahan penampilan fisik yang terjadi pada anak anda.

BACA JUGA:Polisi Masih Selidiki Asal Narkotika di Kabupaten Seluma

BACA JUGA:Kalangan Remaja Rawan Jadi Target Peredaran Narkoba

Napza adalah singkatan dari narkotika, psikotropika, dan zat adiktif. Zat berbahaya ini bisa memengaruhi pikiran dan perilaku pemakaianya. Remaja merupakan kelompok usia yang rentan melakukan penyalahgunaan napza.
Itu sebabnya, para orang tua perlu lebih berhati-hati dan mengawasi anak supaya tidak terjerumus ke dalam perilaku negatif ini. Amati setiap tanda-tanda yang mencurigakan. Terutama jika ada perubahan kepribadian, minat dan penampilan fisik anak.

BACA JUGA:Ini Besaran Tunjangan dan Gaji Anggota DPRD Kaur

BACA JUGA:Santri YSA Bengkulu Selatan Difasilitasi Layanan Antar Jemput Belajar

Berikut ini beberapa tanda penyalahgunaan napza pada remaja:
1. Perubahan kebiasaan normal
Orang tua perlu waspada jika anak mengalami perubahan kebiasaan yang sebelumnya rutin mereka lakukan. Sebab, hal ini bisa menjadi ciri penyalahgunaan napza. Contoh perubahannya bisa berupa:
Nafsu makan meningkat, atau justru tiba-tiba kurang nafsu makan.
Perubahan dalam grup teman, terutama jika mereka tidak menghabiskan waktu dengan orang-orang yang dulu dekat dengannya.
Keluhan dari guru tentang perilaku buruk di kelas.
Prestasi di sekolah yang kian memburuk.

BACA JUGA:Program Sambungan Listrik Gratis Ditarget Tuntas September

BACA JUGA:KPU Provinsi Bengkulu Verifikasi Berkas Administrasi Paslon Kepala Daerah

2. Perubahan penampilan fisik
Ciri lain yang bisa orang tua amati adalah perubahan fisik. Sebenarnya, perubahan ini tergantung pada jenis napza yang anak gunakan. Namun, penyalahgunaan obat terlarang ini umumnya menimbulkan perubahan fisik berikut ini:
Mata merah.
Memar, luka, atau bekas luka di bagian lengan.
Memakai lengan panjang di cuaca panas saat mereka biasanya memakai lengan pendek.
Pipi memerah.
Tidak memperhatikan penampilan dan kebersihan pribadi.
Ada jelaga di jari atau bibir.
Gemetar atau tremor.
Bau yang tidak biasa pada pakaian atau napas. Mereka mungkin mengunyah permen karet atau makan permen untuk menutupinya.
Mimisan atau pilek.
Menjilat bibir terus menerus.

BACA JUGA:Jangan Percaya Calo, Tidak Ada Yang Mampu Membantu Kelulusan PPPK

BACA JUGA:Tebat Niniak Segera Direvitalisasi, Jadi Penyangga Ratusan Hektar Sawah dan Perkebunan
3. Perilaku rahasia
Mayoritas remaja yang melakukan penyalahgunaan obat terlarang ini  biasanya menjadi lebih tertutup. Waspadalah jika anak yang tadinya ekstrovert mulai menjadi pendiam atau seorang introvert menarik diri lebih jauh.
Berikut perubahan yang perlu orang tua waspadai:
Keluar di malam hari atau menghilang untuk waktu yang lama.
Mengunci pintu.
Menghindari kontak mata.
Melakukan pencurian.
Sering bolos sekolah atau tidak masuk kelas.

BACA JUGA:40 Unit RTLH Bakal Dapat Bantuan Melalui APBD Perubahan 2024

BACA JUGA:Tusuk Teman Sendiri, Pelajar Kaur Diamankan Polisi

4. Perubahan di rumah
Perubahan kebiasaan di rumah juga bisa menjadi tanda penyalahgunaan napza. Tanda-tandanya mungkin saja lebih halus, sehingga orang tua perlu lebih ketat mengawasi anak.
Contoh perilaku yang perlu diwaspadai contohnya:
Menyimpan bungkus atau wadah di tempat tersembunyi.

Kategori :