radarselatan.bacakoran.co - Menjadi seorang konten kreator harus mampu menampilkan berbagai video yang dapat menarik perhatian. 10 generator video Artificial Intelligence (AI) ini bisa menjadi pilihan agar kamu lebih mudah membuat video konten.
BACA JUGA:Senam Jantung, Kemenangan Indonesia Atas Korea Harus Ditentukan Lewat 12 Tendangan Penalti
Generator video AI bisa sangat membantu kamu untuk membuat video dengan cepat dan efektif. Teknologi AI juga menjadikan pembuatan video tidak lagi membutuhkan waktu lama dan melibatkan banyak proses editing yang rumit.
Jadi tidak mengherankan jika teknologi AI banyak digunakan para konten kreator untuk memproduksi video yang menarik.
BACA JUGA:Pemprov Akan Fasilitasi Bakamla RI Bangun Pangkalan di Bengkulu
Penggunaan AI juga dapat menghemat waktu dan biaya. Apalagi pembuatan video manual dipastikan dapat memakan waktu dengan biaya tidak sedikit.
Sebaliknya, menggunakan generator AI akan memberikan hasil video dalam hitungan menit saja.
Lalu apa saja aplikasi AI yang bisa digunakan untuk menunjang pembuatan video yang lebih baik? Berikut daftar lengkapnya!
1. Capcut
BACA JUGA:BREAKING NEWS: Si Jago Merah Lalap Rumah Warga Padang Genteng
Pembaca Rasel pasti sudah tidak asing dengan aplikasi CapCut. CapCut adalah aplikasi pengeditan video yang memungkinkan pengguna membuat konten berkualitas tanpa harus menguasai keterampilan teknis yang rumit.
Salah satu keunggulan CapCut adalah kemudahan aksesnya. Aplikasi ini dapat diakses melalui smartphone atau langsung melalui browser, yang hanya memerlukan koneksi internet.
BACA JUGA:VIRAL! Pintu Cahaya Menembus Langit Bumi Sekundang Setungguan, BMKG: Sama Seperti Pelangi
CapCut dengan interface yang intuitif dan ramah pengguna adalah pilihan tepat bagi pemula yang ingin membuat konten visual secara menarik dan cepat.
AI untuk membuat video ini tidak hanya menawarkan berbagai efek dan transisi, tetapi juga merupakan alat untuk pengeditan yang sebelumnya sulit dilakukan, seperti koreksi warna foto, penataan gaya foto, dan pemulihan foto lama, semua dengan bantuan AI.
Untuk menggunakan tools ini, bisa mengunjungi website resminya di Capcut.com dan langsung mengunduh aplikasinya dari sana. Ada dua aplikasi yang bisa diunduh, yaitu untuk pengguna PC dan mobile. Atau jika ingin mengaksesnya secara online juga bisa langsung dari website tersebut.
Aplikasi ini juga tersedia secara gratis untuk semua pengguna. Namun tentu jika ingin mendapatkan fitur-fitur lebih banyak dan bervariasi, harus berlangganan Capcut Pro/Premium. Adapun harga berlangganan Capcut Pro ini mulai dari Rp130.000 per bulan.
2. Veed.io
BACA JUGA:Modus Buka Warung Makan, Ternyata Jual Sabu
Selanjutnya ada Veed.io. Platform online yang memungkinkan pengguna mengedit video dengan mudah dan menyenangkan.
Selain fitur pengeditan video yang kaya, Veed.io juga menyertakan alat untuk membuat efek suara yang keren.
Dengan berbagai template yang dirancang untuk berbagai tujuan, seperti promosi media sosial, presentasi bisnis, atau konten pribadi, bisa dengan mudah mempercepat proses pengeditan dan memberikan tampilan profesional.
Selain itu, tersedia berbagai alat pengeditan yang memudahkan pemangkasan, penggabungan, dan penambahan efek visual yang menarik. Ada juga fitur pembuatan subtitle otomatis, sehingga mampu menjangkau lebih banyak audiens dengan menyediakan konten yang lebih inklusif dan mudah diakses.
3. Invideo
BACA JUGA:Pemprov Akan Fasilitasi Bakamla RI Bangun Pangkalan di Bengkulu
Invideo adalah generator bertenaga AI yang menghasilkan video berdasarkan input teks. Menggunakan template animasi dan desain profesional, alat ini memudahkan para pengguna untuk membuat video berkualitas tinggi dalam hitungan menit.
Cukup menambahkan teks, memilih template yang sesuai kebutuhan, kemudian menyesuaikan video agar terlihat menarik. Platform ini bisa digunakan untuk membuat video promosi, presentasi, video testimoni, slide show, dan masih banyak lagi.
Untuk menggunakan tools ini, bisa langsung login atau mendaftar di laman Invideo.io. Tools ini bisa digunakan secara gratis namun hanya dengan beberapa benefit saja.
4. HeyGen
BACA JUGA:Saatnya Menepi
HeyGen AI Video adalah alat canggih yang mengubah interaksi kita dengan konten video multibahasa. Artinya, bisa menggunakan alat ini untuk mengubah bahasa dalam video ke bahasa lain.
Tidak hanya suaranya saja yang diubah, namun gerakan mulut pada video pun akan berubah menyesuaikan kata-kata yang telah diterjemahkan ke dalam bahasa yang dipilih.
Adapun beberapa bahasa yang didukung meliputi bahasa Inggris, Spanyol, Prancis, Mandarin, Jerman, Italia, Portugis, Belanda, Hindi, Polandia, Turki, Korea, dan Jepang.
Tentu saja hal ini membuat video mereka tersedia bagi pemirsa global dengan menyertakan subtitle atau suara latar dalam berbagai bahasa.
Heygen sendiri bisa diakses melalui laman Heygen.com. Kabar baiknya, tools ini bisa digunakan secara gratis dengan beberapa benefit di dalamnya. Namun jika ingin memiliki akses yang lebih luas, bisa memilih beberapa paket berbayar.
5. DeepBrain AI