KOTA MANNA - Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Dikbud) Bengkulu Selatan mendapatkan predikat sebagai Unit Penyelenggara Pelayanan Publik terbaik 2023 dengan kualitas tertinggi dari Ombudsman RI setelah meraih nilai 95,03. Capaian ini akan terus dipertahankan demi peningkatan pelayanan prima untuk masyarakat.
BACA JUGA:Gegara “Sejelitan”, Tiga Pemuda Terlibat Perkelahian Berdarah Bupati Bengkulu Selatan Gusnan Mulyadi mengapresiasi dan menyatakan rasa bangganya terhadap prestasi Dinas Dikbud dan mengucapkan selamat atas pencapaian tersebut. BACA JUGA:Korupsi BBM Seluma 2017 Bakal Ada Tersangka Jilid IV "Kami ucapkan selamat, semoga pencapaian ini menjadi tolak ukur bagi kita semua, juga sekaligus menjadi penyemangat kita dalam memberikan pelayanan terbaik, khususnya di ranah pendidikan," kata Bupati Gusnan Mulyadi saat acara syukuran yang digelar Dinas Dikbud BS, kemarin (3/1). BACA JUGA:Kontrak Habis, Parkir di Pantai Pasar Bawah Gratis Disampaikan Gusnan, kegiatan ini tidak hanya menjadi momentum untuk merayakan kesuksesan. Tetapi juga sebagai ajang untuk bersyukur dan memotivasi seluruh insan pendidikan dalam memberikan kontribusi terbaik bagi masyarakat Kabupaten Bengkulu Selatan. BACA JUGA:Beli LPG Tabung 3 Kg Wajib Daftar “Prestasi ini diharapkan dapat menjadi inspirasi dan semangat bagi semua pihak untuk terus meningkatkan kualitas pelayanan publik,” pesan Gusnan. BACA JUGA:Produksi Padi Bengkulu 277,3 Ribu Ton Sementara itu, Kepala Dinas Dikbud BS, Novianto, S.Sos, M.Si mengatakan bahwa dilaksanakannya kegiatan ini merupakan bentuk syukur dan apresiasi kepada seluruh jajaran Dinas Dikbud sehingga predikat dari Ombudsman sebagai Unit Penyelenggara Pelayanan Publik terbaik se Kabupaten Bengkulu Selatan tahun 2023 bisa diraih. BACA JUGA:Perbaikan Sekolah Butuh Anggaran Rp5 Miliar “Tanpa peran serta kita semua yang ada di lingkup Dinas Dikbud ini, maka prestasi ini tidak akan mungkin bisa diraih. Kami tidak akan bisa berbuat apa-apa tanpa peran dan kontribusi Bapak Ibu sekalian,” kata Novianto. Novianto juga menyoroti prestasi sebagai bukti nyata komitmen Dinas Dikbud dalam memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat, terutama dalam bidang pendidikan dan kebudayaan. Ia menyatakan rasa syukurnya dan mengapresiasi semua pihak yang telah berkontribusi dalam mencapai predikat tertinggi dari Ombudsman RI ini. “Prestasi ini jadi sebuah kebanggaan untuk kita semua. Alhamdulillah, kita bisa menjadi peringkat pertama predikat kepatuhan standar pelayanan publik Tahun 2023,” pungkasnya. (one)
Kategori :