Ini Tips dan Langkah Agar Kamu Bisa Cepat Berenang Dari Pelatih Berlisensi A

Ini Tips dan Langkah Agar Kamu Bisa Cepat Berenang Dari Pelatih Berlisensi A-Suswadi Ali K-radarselatan.bacakoran.co

radarselatan.bacakoran.co, KOTA MANNA - Selain meningkatkan metabolisme, renang diketahui dapat membantu memperbaiki masalah postur tubuh sekaligus melatih ketahanan otot. Ini tips dan langkah agar kamu bisa cepat berenang dari pelatih berlisensi A Nasional.

BACA JUGA:Sah! Bengkulu Selatan Miliki 19 Pelatih Renang Lisensi D

Tidak sedikit orang yang begitu takut ketika diminta untuk berenang. Trauma akan air dalam, bisa jadi menyebabkan kita takut untuk masuk ke kolam renang.

BACA JUGA:BREAKING NEWS: Mandi di Sungai, Bujangan Nasal Dinyatakan Hilang

Pelatih Berlisensi A Nasional Jimmy Apriansya SPd membocorkan delapan tips agar kamu cepat bisa berenang:
1. Latihan Napas
Untuk belajar berenang, jangan langsung melompat ke kolam. Tapi awali dari tepi kolam. Berlatih mengembuskan napas dari hidung di luar kolam terlebih dahulu.
Pertama basuh muka dengan kedua tangan sambil mengembuskan napas dari hidung. Pada latihan awal ini, kamu harus dapat mengembuskan napas dari hidung hingga air yang ditampung dengan tangan terpercik habis.
Setelah lancar mengembuskan napas dari hidung. Baru masuk ke dalam kolam perairan dangkal, lanjutkan dengan berlatih mengembuskan air kolam dengan hidung dengan posisi kedua tangan di belakang.

BACA JUGA:AMAN Optimalkan Pengurus Daerah Untuk Masyarakat Adat

“Saat posisi ini, jangan bergerak kita hanya menenggelamkan wajah ke kolam dengan posisi punggung sejajar sambil bernapas menggunakan hidung. Setelah habis napas, baru kemudian angkat untuk mengambil napas,” beber Jimmy.
Jika sudah merasa cukup napas, baru dilanjutkan dengan posisi yang sama. Tetapi sambil berjalan.
Kemudian lanjutkan dengan latihan berdiri di pinggir kolam, tangan memegang pelampung, masukkan kepala sejajar dengan tangan lalu dorong pelampung sambil berjalan sambil buang napas dari hidung. Ingat, mata tetap dibuka melihat dasar kolam.

BACA JUGA:2023, Realisasi BTT di Provinsi Bengkulu Hanya Rp26 Juta

2. Melatih Koordinasi Napas dan Kaki
Tahapan kedua latihan berenang dengan mudah yakni melatih koordinasi napas dan kaki.
Caranya berdiri di pinggir kolam, tangan memegang pelampung, masukkan kepala sejajar dengan tangan, lalu dorong dengan satu kaki. Lakukan gerakan kaki bebas, napas diembuskan perlahan sampai habi,s kemudian berdiri.
“Perhatikan posisi badan, kepala lurus, kaki lurus sambil bergerak memukul air, pandangan mata ke lantai. Setelah itu embuksan napas sampai habis baru berdiri,” terang Jimmy.

BACA JUGA:Waspada Penipuan Berkedok Bajak Akun Media Sosial, Modusnya Posting Jualan dan Promo

3. Melatih koordinasi Napas, Kaki dan Tangan
Untuk latihan tahap ketiga, berdiri di pinggir kolam, tangan memegang pelampung, masukkan kepala sejajar dengan tangan, lalu dorong dengan satu kaki.
Lakukan gerakan kaki bebas, napas diembuskan perlahan sampai habis, kemudian putar tangan kanan 1 kali, ambil napas, lalu putar tangan kiri dan buang napas.

BACA JUGA:Masyarakat Boleh Tebang Pohon dan Manfaatkan Tahura, Asal…

4. Latihan Berenang 1 kali, 2 kali, dan 3 kali dengan Pelampung
Berdiri di pinggir kolam, tangan memegang pelampung, masukkan kepala sejajar dengan tangan lalu dorong dengan satu kaki, lakukan gerakan kaki bebas, napas diembuskan, perlahan sampai habis kemudian putar tangan kanan 1 kali, ambil napas lalu putar tangan kiri dan buang napas. Lakukan 1 kali, 2 kali napas, hingga 3 kali napas.

BACA JUGA:PENTING! Keluarga Jemaah Haji Dilarang Jemput ke Asrama Haji

Tag
Share