55 Tahun Provinsi Bengkulu,Semakin Maju dan Berkembang

Gunadi Yunir-istimewa-radarselatan.bacakoran.co

BENGKULU - Provinsi Bengkulu tahun ini memasuki usia 55 tahun pada 18 November 2023. Sejumlah kegiatan digelar Pemprov Bengkulu dalam rangka meramaikan HUT Bumi Raflesia ini.

Anggota DPRD Provinsi Bengkulu Gunadi Yunir berharap bertambahnya usia, Bengkulu semakin maju dan berkembang. "Semoga Bengkulu kedepan bertambah maju dan tidak kalah dengan daerah lain," kata Gunadi. 

Selain itu, Gunadi juga berharap angka kemiskinan dan pengangguran di daerah ini terus menurun. Program pembangunan juga dilakukan sesuai kebutuhan masyarakat.

"Yang sudah bagus bisa dipertahankan dan apa yang belum baik bisa dievaluasi lagi," kata Gunadi.

Terpisah, Sekda Provinsi Bengkulu Isnan Fajri menilai di usia saat ini, Bengkulu sudah memiliki banyak perkembangan dan kemajuan yang telah dicapai.

Kemajuan dari pembangunan yang dilakukan bisa dilihat dari indikator banyaknya apresiasi yang diberikan pihak luar terhadap pembangunan yang dilakukan. Seperti penghargaan-penghargaan yang diterima gubernur dari kementerian maupun lembaga pusat.

"Angka-angka pertumbuhan makro ekonomi semuanya baik dan progresif naik. IPM kita berada pada angka level tinggi," tegas Isnan.

Bukan hanya itu, angka kemiskinan dari tahun ke tahun selalu menurun. Tingkat pengangguran juga menurun. Selain itu pada bidang infrastruktur juga terus ditingkatkan.

"UMKM juga tumbuh dan investor kita berikan ruang dengan mempermudah perizinan," kata Isnan. Rencana pembangunan ke depan, sambung Sekda, masih fokus pada bidang infrastruktur, UMKM dan juga mengundang investor luar untuk dapat menanamkan investasinya di Provinsi Bengkulu guna mendongkrak pertumbuhan ekonomi masyakarat.

"Ini dalam upaya kita untuk menajamkan fokus pembangunan investasi di Bengkulu selain dari upaya lainnya tadi," demikian Isnan. (cia)

Tag
Share