Akhirnya, Bengkulu Selatan Resmi Usulkan Formasi CASN 2024

Akhirnya, Bengkulu Selatan Resmi Usulkan Formasi CASN 2024-Istimewa-radarselatan.bacakoran.co

KOTA MANNA, radarselatan.bacakoran.co - Pemerintah Daerah Kabupaten (Pemkab) Bengkulu Selatan melalui Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKSDM) akhirnya resmi mengajukan usulan formasi perekrutan Calon Aparatur Sipil Negara (CASN) 2024.

Pengajukan perekrutan CPNS dan CPPPK ini sudah disampaikan ke KemenPAN-RB, beberapa waktu lalu. Jumlah formasi yang dibuka mencapai ratusan orang.

BACA JUGA:Peserta Pemilu Wajib Perhatikan Larangan di Masa Tenang

Mulai dari formasi guru, dokter umum, dokter spesialis, perawat, tenaga kesehatan, hingga tenaga teknis Satpol-PP dan Damkar.

BACA JUGA:Ups! Surat Suara DPD RI Paling Banyak Kerusakan

Kabid Pengadaan Informasi Mutasi dan Promosi (PIMP) BKPSDM Bengkulu Selatan, Daniel Rudyanto, S.IP, MAP, mengatakan hasil rapat Tim Anggaran Pemerintah Daerah (TAPD) Bengkulu Selatan, sudah menentukan formasi seleksi CASN untuk kebutuhan tahun ini.

BACA JUGA:Jelang Pemungutan Suara Pemilu 2024, Sekda Kembali Ingatkan Netralitas ASN

BACA JUGA:Pertamina Jamin Kebutuhan BBM Selama Pemilu

jumlah serta jenis jabatan dari CASN yang telah diusulkan sebanyak 457 formasi. Dari jumlah tersebut, CPNS sebanyak 60 formasi dan PPPK sebanyak 397 formasi.

BACA JUGA:“Masa Tenang Rawan Politik Uang”

BACA JUGA:Gubernur Pastikan Kesiapan Lahan Untuk SPAM Kobema

"Ya, sesuai kesepakatan hasil rapat beberapa waktu lalu, kami telah menyampaikan usulan seleksi CPNS dan PPPK tahun ini sebanyak 457 formasi. Mudah-mudahan usulan ini dapat disetujui," ujar Daniel.

BACA JUGA:Apel Pergeseran Pasukan, Kapolres Lepas 240 Personel

BACA JUGA:Februari, Curah Hujan Diprediksi Kategori Rendah Hingga Menengah

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan