Honda Luncurkan New Supra GTR Facelift! Desain Gagah dan Full Cover ala Motor Underbone
Honda Luncurkan New Supra GTR Facelift! Desain Gagah dan Full Cover ala Motor Underbone-istimewa-radarselatan.bacakoran.co
Radarselatan.bacakoran.co – Honda kembali menghadirkan motor terbarunya yang mengusung konsep bebek sporty, dengan desain cover menyerupai motor underbone modern.
Model yang diperkenalkan kali ini adalah New Supra GTR Facelift, yang tampil lebih agresif dibandingkan skuter matic Vario 160. Meski bagian depannya memiliki sentuhan sporty ala Vario, motor ini sebenarnya masuk dalam kategori motor bebek berperforma tinggi.
Tampilan depan motor ini menggunakan lampu utama terpisah dengan sistem pencahayaan full LED, layaknya motor sport. Bagian cover stang juga didesain full cover seperti motor underbone, sehingga sekilas mengingatkan pada tampilan Vario terbaru.
Panel instrumen motor ini sudah full digital, mirip seperti yang digunakan pada CBR250. Desain buritannya juga runcing dan terpisah, menambah kesan agresif.
BACA JUGA:Honda Luncurkan Skutik Baru dengan Desain Elegan dan Fitur Canggih! All New Honda Vario Savage 2025
Untuk suspensi depan, digunakan sistem teleskopik yang dipadukan dengan velg 17 inci dan ban berukuran 90/80. Sektor pengereman depan menggunakan cakram tunggal.
Sementara di bagian belakang, terdapat suspensi middle monosock, velg 17 inci dengan ban 120/70, serta rem cakram juga.
New Supra GTR Facelift ini dibekali mesin berkapasitas 150 cc, mampu menghasilkan tenaga maksimal 15,8 HP pada 9.000 RPM dan torsi 13,6 Nm di 7.000 RPM. Kapasitas tangki bahan bakarnya mencapai 4,5 liter.
BACA JUGA:Honda Supra Fit Kembali Hadir dengan Wajah Baru, Harga Rp 19 Juta
Motor ini hadir dengan tampilan super sporty dan ditawarkan dalam tiga pilihan warna. Di Malaysia, model ini dikenal sebagai Honda RSX 150 dan dijual dengan harga sekitar Rp 20 jutaan rupiah.
Di Vietnam pun harganya relatif sama. Kabar baiknya, motor ini juga diperkirakan akan segera hadir di Indonesia dengan nama New Supra GTR Facelift. (**)