Pemkab Kaur Usulkan Bantuan Mobil Damkar Ke Pemprov DKI Jakarta dan Jawa Barat
Wakil Bupati Kaur, Abdul Hamid, S.Pd.I-Istimewa-radarselatan.bacakoran.co
radarselatan.bacakoran.co, BINTUHAN - Pemkab Kaur berencana mengusulkan bantuan mobil pemadam bahaya kebakaran ke Pemerintah Provinsi DKI Jakarta dan Jawa Barat.
Saat ini proposal sudah dibuat dan akan disampaikan jika saatnya sudah tepat.
BACA JUGA:Ternak Berkeliaran Di Kaur Ditembak Pakai Obat Bius
"Untuk usulan saat ini masih dalam proses dan masih dalam negosiasi. Apabila waktu sudah tepat, proposal tersebut akan langsung disampaikan," kata Wakil Bupati Kaur, Abdul Hamid, S.Pd.I, Senin 26 Mei 2025.
Pemkab Kaur memiliki ikatan yang baik dengan kedua provinsi tersebut, terutama dalam hal perdagangan hasil bumi seperti kelapa, udang tambak, dan ikan. Dengan adanya ikatan itu, diharapkan dapat memudahkan proses permohonan bantuan mobil Damkar.
BACA JUGA:Identitas Lelaki Misterius Yang Meninggal di Nasal Teridentifikasi, Ternyata Warga Lampung
"Kami memiliki ikatan yang bagus dengan Pemprov DKI Jakarta dan Jawa Barat, sehingga kami berharap dapat memperoleh bantuan mobil Damkar," tambah Wabup.
Kabupaten Kaur saat ini hanya memiliki dua unit mobil Damkar, jumlah itu tidak cukup untuk meng-cover seluruh wilayah kabupaten.
Oleh karena itu, Pemda Kaur berupaya memperoleh tambahan mobil Damkar untuk meningkatkan kemampuan pemadam kebakaran.
BACA JUGA:Pembagian Ijazah Ditaksir Juli, Sekolah Harus Teliti Penulisan Data Siswa
"Mobil Damkar sangat dibutuhkan untuk mengantisipasi musibah kebakaran yang tidak dapat diprediksi kapan terjadi," kata Wabup. (jul)