Bonceng Anak Pakai Motor Tetap Wajib Pakai Helm
Kasat Lantas Polres Bengkulu Selatan AKP Dendi Putra -istimewa-radarselatan.bacakoran.co
RadarSelatan.bacakoran.co, KOTA MANNA - Perhatian kepada orang tua yang kerap mengajak anak jalan-jalan atau mengantar anak ke sekolah atau tempat lainnya menggunakan sepeda motor tetap mematuhi aturan lalu lintas untuk keselamatan di jalan raya.
Anak yang dibonceng wajib dipakaikan helm. Jika tidak menggunakan helm, hal itu termasuk pelanggaran lalu lintas dan dapat dikenai sanksi tilang.
BACA JUGA:Pemkab Bengkulu Selatan Terus Tingkatkan Fasilitas Internet di Area Publik
BACA JUGA:Dukung Kualitas Pendidikan, TK/PAUD Wajib Ada RPP
Sebab setiap yang naik sepeda motor di jalan raya wajib mematuhi aturan lalu lintas dan standar keselamatan.
“Setiap orang yang naik sepeda motor wajib mematuhi aturan lalu lintas untuk keselamatan, salah satunya adalah mengenakan helm,” kata Kapolres Bengkulu Selatan, AKBP Florentus Situngkir, SIK melalui Kasat Lantas, AKP Dendi Putra.
BACA JUGA:Dewan Dorong Potensi PAD Dimaksimalkan
BACA JUGA:Perpustakaan Kemendikdasmen Bengkulu Miliki 45 Ribu Koleksi Buku
Kasat Lantas mengimbau orang tua agar memakaikan helm kepada anak saat mengajak anak berkendara dengan sepeda motor.
Jangan terkesan orang tua hanya peduli kepada keselamatan diri sendiri. Sedangkan kepada anak tidak.
“Helm itu fungsinya sebagai standar keamanan berkendara. Kalau hanya orang tua yang memakai helm sedangkan anak tidak, seolah-olah orang tua tidak sayang sama anaknya, karena hanya peduli dengan keselamatan diri sendiri,” imbau Kasat Lantas.
BACA JUGA:Ingat! Urus SIM Wajib Lunasi BPJS Kesehatan Terlebih Dulu
BACA JUGA:Tutup Buku, Biaya Nikah Setor Paling Lambat 10 Desember 2024
Kasat Lantas berharap kebiasaan tidak memakai helm saat berkendara menggunakan sepeda motor agar ditinggalkan. Sebab memakai helm bukan untuk menghindari razia polisi. Tapi yang paling utama adalah untuk keselamatan.
BACA JUGA:Optimalkan Program Sterilisasi Hewan Peliharaan
Banyak kasus lakalantas pengendara dan penumpang sepeda motor mengalami cidera parah saat kecelakaan akibat tidak memakai helm.
Sedangkan beberapa kasus lakalantas pengendara dan penumpang selamat berkat kepala terlindungi helm saat terbentur ketika kecelakaan.
(yoh)