Besar Kemungkinan Les Tambahan Ditiadakan

Senin 09 Sep 2024 - 17:47 WIB
Reporter : Rezan
Editor : Suswadi AK

radarselatan.bacakoran.co - KOTA MANNA, Besar kemungkinan kegiatan les atau belajar tambahan bagi siswa kelas VI SD dan kelas IX SMP di Kabupaten BS tahun 2024 ditiadakan.

Kegiatan les wacananya akan akan difokuskan pada jam belajar mengajar efektif sewaktu siswa masih di sekolah.

Kabid Pembinaan SD Disdikbud BS Zero Kurniawan, S.Sos mengatakan, kegiatan les tambahan digelar sesuai hasil rapat dengan orang tua atau wali siswa.

BACA JUGA:Akreditasi dan Jumlah Siswa Tentukan Status Penerima DAK

BACA JUGA:Dorong Literasi Siswa, Sekolah Perlu Tambah Buku Bacaan Pocadi

Hanya saja, karena dua tahun terakhir pelaksanaan Ujian Nasional Berbasis Komputer (UNBK) telah dihapuskan, maka les hanya fokus pada pembahasan kisi-kisi ujian sekolah (US) saja.

“Kami rasa les tambahan di luar jam belajar efektif tidak dilaksanakan. Kalaupun nanti ada pendalaman materi, saat siswa masih di sekolah.

BACA JUGA:Penerima TPG Jangan Jumawa, Tunjangan Bisa Dihentikan Karena Ini…

BACA JUGA:Kebakaran Lahan di Kaur Kian Meluas

Fokus saat ini adalah guru harus memaksimalkan respon siswa terhadap materi pendidikan yang disampaikan,” ujarnya.

Dijelaskan Zero, secara umum les tambahan memang berpengaruh bagi kemampuan siswa dalam memahami kisi-kisi ujian. Namun, les juga bisa diganti dengan kegiatan akademik lainnya agar waktu siswa tidak terbuang sia-sia.

BACA JUGA:TP PKK Bengkulu Selatan Dukung Produksi Gula Aren Olahan Masyarkat

BACA JUGA:5 Minuman yang Bisa Turunkan Kolesterol, Bahannya Mudah Didapat, Pengolahannyapun Gampang

“Tapi nanti dilihat dulu kondisi di lapangan seperti apa. Karena penentuannya juga ada di sekolah melalui MKKS,” tuturnya.

Disisi lain, menjelang kegiatan ujian praktek akhir semester siswa tingkat akhir. Zero meminta para orang tua agar semakin intens mengawasi aktivitas anaknya. Jangan sampai, waktu yang tersisa malah terbuang dan berdampak pada minimnya nilai akhir nanti.

Kategori :