radarselatan.bacakoran.co - KOTA MANNA, Dinas Kesehatan (Dinkes) Kabupaten Bengkulu Selatan rutin menggelar pertemuan evaluasi pelaksanaan Jaminan Kesehatan Nasional-Kartu Indonesia Pintar (JKN-KIS) secara berkala. Pertemuan ini bertujuan untuk menjamin kesehatan masyarakat secara utuh.
Apalagi, pemerintah telah mengeluarkan berbagai program yang dapat mengcover layanan kesehatan tanpa harus memikirkan biaya atau permasalahan lain.
BACA JUGA:Ditutup Bupati Gusnan, Turnamen Voli Karang Taruna Desa Tanggo Raso Sukses
BACA JUGA:Petani Bengkulu Diimbau Tingkatkan Kualitas TBS
"Program Jaminan Kesehatan Nasional ini untuk memberikan layanan kesehatan bagi masyarakat kurang mampu melalui subsidi dari pemerintah, baik daerah maupun pusat melalui BPJS kesehatan," kata Kepala Dinkes Bengkulu Selatan, Didi Ruslan M.Si.
Dikatakan Didi, setiap Puskesmas harus meningkatkan capaian kinerja pelayanan agar nantinya dapat dilihat hasil pada bulan selanjutnya.
BACA JUGA:Pemkab Bengkulu Selatan Jamin Warganya Berobat Gratis di Pelayanan Kesehatan
BACA JUGA:Polsek Kota dan Polsek Pino Raya Razia Miras, Ini Hasilnya
Antar anggota forum harus menjalin komunikasi yang baik sehingga dapat menjadi sarana monitoring, evaluasi, dan diskusi jika ada kendala, potensi, dan solusi, sebagai langkah untuk memaksimalkan pelayanan.
"Kami mengharapkan ada peningkatan pelayanan. Melalui forum ini dapat mencari solusi untuk permasalahan di lapangan agar tercapainya komunikasi yang baik dengan para pemangku kepentingan utama terkait pelaksanaan program JKN-KIS di Bengkulu Selatan," pungkasnya. (one)