DPRD Provinsi Bengkulu Dorong Pemanfaatkan Aset Terbengkalai

Jumat 23 May 2025 - 09:30 WIB
Reporter : Lisa Rosari
Editor : Suswadi Ali K

RadarSelatan.bacakoran.co, BENGKULU - Komisi IV DPRD Provinsi Bengkulu mendorong pemanfaatan aset-aset provinsi yang selama ini terbengkalai.
Salah satunya adalah Sekolah Keterbakatan Olahraga (SKO) yang dinilai bisa dialihfungsikan menjadi asrama pembinaan anak.
Anggota Komisi IV DPRD Provinsi Bengkulu, Teuku Zulkarnain mengatakan, tujuannya untuk program Gubernur Bengkulu yang dianggap strategis, yakni pembinaan terhadap anak-anak nakal.

BACA JUGA:Terlibat Kasus Pornografi, Warga Seluma Ditangkap Polda Metro

BACA JUGA:Isi Kekosongan Jabatan, Pemkab Seluma Usulkan Jobfit

"Tempat itu bisa dimanfaatkan. Anak-anak dibina di sana, diberi pelatihan, pendidikan karakter, agar saat keluar, mereka punya kepribadian baru yang lebih baik," kata Teuku, Kamis (22/5).
Menurut Teuku, saat ini banyak program yang hanya tampak di permukaan sebagai formalitas. Ia mencontohkan kegiatan-kegiatan pembinaan anak yang hanya digelar di hotel, berlangsung sebentar, namun tidak menyentuh akar permasalahan.
"Kalau mau membentuk karakter anak bangsa, tidak cukup dengan acara satu jam di hotel-hotel," ujarnya.

BACA JUGA:Kunjungan Tim BI dan ITB Diharapkan Tingkatkan Investasi di Kaur

BACA JUGA:DAU Kesehatan Cair, Pemkab Seluma Bayar BPJS 2025

Untuk itu, kata Teuku, program Gubernur Bengkulu, seharusnya diterjemahakan secara konkret oleh OPD terkait, seperti dengan membangun sistem pembinaan berbasis asrama seperti yang dilakukan di Provinsi Jawa Barat.
"Kalau program itu baik kenapa kita malu mencontohnya, tidak apa kita contoh," ujar Teuku.

BACA JUGA:Ibadah Haji Yang Di Katakan Haji Mabrur

BACA JUGA:Menjelang Putusan MK, Masyarakat Diimbau Jaga Kondusifitas

Teuku mengungkapkan keprihatinannya terhadap fenomena meningkatnya angka kenakalan remaja di Bengkulu. Data dari lembaga pemasyarakatan anak menunjukkan adanya lonjakan kasus keterlibatan anak dalam tindak kriminal.
"Artinya ada persoalan disini itu salah satu yang harus kita selesaikan bersama," pungkasnya.

(cia)

Kategori :