KEDURANG - Untuk menciptakan situasi kamtibmas di wilayah Kedurang dan Kedurang Ilir aman dan kondusif. Polsek Kedurang merangkul semua kalangan, misalnya pada Rabu (20/12) mengundang puluhan hansip untuk menyampaikan pesan kamtibmas.
BACA JUGA:Jelang Pergantian Tahun, Polisi Pantau Harga Sembako
“Tujuan kami mengundang rekan-rekan linmas atau hansip adalah untuk sosialisasi tentang ketentraman dan ketertiban di masyarakat, khususnya ditahun politik pemilu serentak 2024 ini,” kata Kaposlek Kedurang, Ipda Erik Fahreza, SH.
BACA JUGA:Perempuan Harus Punya Peranan Besar di Pemilu 2024
Dikatakan Kapolsek, hansip sangat berperan menjaga situasi kamtibmas tetap aman dan kondusif. Sebab hansip memiliki tugas dan tanggungjawab mengamankan wilayah tugas masing-masing. Hansip merupakan ujung tombak dalam pengamanan di desa/kelurahan.
BACA JUGA:BNN Berhasil Tangkap 21 Tersangka Narkotika
“Saya mengajak rekan-rekan hansip untuk bersama-sama menjaga kamtibamas di lingkungan masing-masing tetap aman dan kondusif. Soalnya bapak-bapak hansip merupakan ujung tombak pengamanan di desa, pastikan wilayah masing-masing tetap aman, khususnya ditahun politik ini,” ujar Kapolsek. (yoh)