Mobil Ganteng, Harga Rp 100 Jutaan, Cocok Untuk Mobil Keluarga, Ini Namanya
mobil baru harga terjangkau tampilan ganteng cocok untuk kendaraan keluarga-istimewa-radarselatan.bacakoran.co
radarselatan.bacakoran.co - Kia baru-baru ini menggemparkan pasar otomotif dengan meluncurkan Kia Picanto facelift 2024.
sebuah City car yang berpenampilan ganteng menjadi pesaing serius bagi Honda Brio dan Toyota Agya.
Mobil ini tidak hanya menawarkan tampilan sporty, tetapi juga nuansa mewah dan sentuhan desain modern yang memukau.
BACA JUGA:Kelebihan Nokia Lumia 200 - 5G, MTK Dimensity 9300, Kamera 200MP, Baterai 6000mAh, Penyimpanan 512GB
Kia Picanto facelift ini hadir dengan banderol harga yang cukup terjangkau yakni kisaran Rp 100 jutaan, menjadikannya daya tarik tersendiri bagi konsumen.
Kia Picanto facelift 2024 mengadopsi filosofi desain "Opposites United" dan hadir dalam dua model trim. Bagian depannya menampilkan lampu depan berbentuk huruf Y yang dilengkapi dengan LED, menyambung dengan grill bergaya Tiger Nose khas Kia.
BACA JUGA:Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Bengkulu Selatan Diganti, Infonya Non Job
Varian GT Line dilengkapi dengan air intake di bumper depan dan grill yang lebih sporty.
Di bagian belakang, Kia Picanto mendapatkan lampu belakang LED baru yang menyambung di bawah kaca belakang, serta bumper belakang dengan garis tajar yang membuatnya terlihat lebih modern.
Untuk roda, Picanto tersedia dengan velg 14 inci sebagai standar untuk varian baseline, sementara varian GT Line menggunakan velg 16 inci dengan desain yang lebih canggih.
BACA JUGA:Pasar Otomotif Geger, Mobil Listrik Tercanggih Masuk Indonesia, Tampilannya Menyilaukan Mata
Interior Kia Picanto facelift 2024 tetap mempertahankan layout dashboard yang mirip dengan model sebelumnya, namun kini dilengkapi dengan layar monitor sentuh 8 inci yang mendukung Apple CarPlay dan Android Auto.
Bagi pengemudi, terdapat juga meter Cluster digital 4,2 inci yang tersedia untuk semua varian.
Panel AC berbentuk bulat di bagian atas cup holder, dengan kisi-kisi AC yang mirip dengan Mini Cooper.
Picanto terbaru dilengkapi dengan fitur-fitur keselamatan seperti Blind Spot Collision Avoidance Assist, Rear Cross Traffic Collision Avoidance Assist, Lane Keeping Assist, dan lainnya.
BACA JUGA:Cucu Izusu Panther Telah Lahir, Pajero Sport dan Fortuner Mendapat Pesaing Tangguh, Ini Nama Mobilnya
Untuk mesinnya, Picanto facelift tetap menggunakan dua varian mesin, yaitu 1000 cc MPI 3 silinder dan 1200 cc MPI 4 silinder, dengan pilihan transmisi manual 5 percepatan atau otomatis 5 percepatan.
Kia juga melakukan penyegaran pada sistem pendinginan, intake, dan recirculation lines untuk meningkatkan efisiensi bahan bakar dan mengurangi emisi.
BACA JUGA:Toyota Luncurkan SUV Harga 100 Jutaan, Tampilan Keren cocok untuk Mobil Keluarga
Secara keseluruhan, Kia Picanto facelift 2024 menawarkan penyegaran yang signifikan dengan tampilan yang lebih sporty dan modern, serta berbagai peningkatan fitur dan teknologi. Harga yang terjangkau menjadi nilai tambah bagi konsumen di Indonesia. (**)