DPM-PTSP Terus Lakukan Persiapan Penerapan MPP di BS

Kepala DPM-PTSP BS, Dr.E.Edwin Permana-wawan-radarselatan.bacakoran.co

KOTA MANNA - Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu (DPM-PTSP) Kabupaten Bengkulu Selatan (BS) terus berupa merealisasikan penerapan Mal Pelayanan Publik (MPP) di Bengkulu Selatan.

Dalam penerapan MPP, dimana pelayanan tersebut telah dikembangkan oleh pemerintah fokus pada penguatan layanan publik, pengembangan teknologi informasi, dan peningkatan kualitas sumber daya manusia. "Kami terus berupaya mewujudkan pelayanan publik yang baik, cepat dan tanggap," ujar Kepala DPM-PTSP BS, Dr.E.Edwin Permana.

Diakui Edwin, dalam berbagai bentuk layanan dilakukan DPM-PTSP yaitu layanan konter, layanan mobile, layanan mandiri, penguatan layanan desa, pasar dan kecamatan, serta layanan online.

Ia menyebut MPP dinilai sebagai langkah pembaharuan bagi sistem pelayanan publik di Indonesia. MPP dianggap lebih progresif memadukan pelayanan dari pemerintah pusat, daerah, dan swasta dalam satu gedung pelayanan.

Menurut Edwin, pelayanan dalam MPP dikombinasikan menggunakan teknologi informasi sebagai jawaban atas tantangan revolusi 4.0 yang saat ini sedang dihadapi dunia. "Dengan penggunaan teknologi seperti yang dilakukan ini, tersedia pelayanan publik yang lebih mudah diakses dan menambah unsur kenyamanan dalam mendapatkan pelayanan," pungkas Edwin. (one)

 

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan