Holman Pimpin DPC PDIP Bengkulu Selatan Periode 2025-2030
Holman terpilih sebagai Ketua DPC PDIP Bengkulu Selatan melalui konfercab yang digelar, Sabtu (8/11)-Gio-radarselatan.bacakoran.co
radarselatan.bacakoran.co, KOTA MANNA - Dewan Pimpinan Cabang (DPC) PDI Perjuangan Kabupaten Bengkulu Selatan resmi menetapkan Holman, SE sebagai Ketua DPC PDI Perjuangan Bengkulu Selatan untuk periode 2025–2030.
Penetapan tersebut dilakukan dalam Konferensi Cabang (Konfercab) yang digelar pada Sabtu, 8 November 2025 bertempat di aula Hotel Marina II Kecamatan Kota Manna.
BACA JUGA:Pengawasan Realisasi DD di Kaur Diperketat, Desa yang Tidak Patuh Terancam Disanksi
Selain menetapkan ketua, Konfercab juga menetapkan Riko Ferdiansyah, SP sebagai Sekretaris DPC, dan Rudi Hartono sebagai Bendahara DPC. Jajaran kepengurusan yang lain juga telah ditetapkan.
BACA JUGA:Dorong Kestabilan Distribusi BBM, Pemerintah Tambah Stok BBM Non Subsidi
Konfercab DPC PDI Perjuangan dihadiri langsung oleh Ketua DPD PDI Perjuangan Provinsi Bengkulu, Ir. Mian, Anggota DPR RI Fraksi PDI Perjuangan, tamu undangan pengurus partai politik. Serta diikuti oleh seluruh pengurus Pengurus Anak Cabang (PAC) dari 11 kecamatan di Bengkulu Selatan.
BACA JUGA:Ipda Kaur Akan Umumkan Nama-Nama Desa Yang Terdapat Temuan Hasil Audit
Dalam arahannya, Ir. Mian menekankan pentingnya soliditas dan konsistensi kader dalam memperkuat peran partai di tengah masyarakat. Ia juga berharap kepengurusan baru dapat menjadi motor penggerak dalam memenangkan PDI Perjuangan pada kontestasi politik mendatang.
BACA JUGA:Kolaborasi Jadi Kunci Percepatan Pembangunan Daerah
“Konfercab ini bukan hanya ajang memilih kepemimpinan, tetapi juga momentum memperkuat komitmen perjuangan partai agar semakin dekat dengan rakyat,” ujar Mian dalam sambutannya.
BACA JUGA:Warga Bengkulu Selatan Diimbau Waspada Cuaca Ekstrem
Sementara itu, Ketua terpilih Holman, SE menyampaikan komitmennya untuk menjalankan amanah partai dengan penuh tanggung jawab dan gotong royong.
"Kami akan memperkuat konsolidasi internal, membangun komunikasi politik yang sehat. Dan tentunya kami optimis PDI Perjuangan menjadi pemenang pemilu," tegas Holman. (yoh)