Besok KPU Launching Tahapan Pilkada Seluma
Besok KPU Launching Tahapan Pilkada Seluma-istimewa-radarselatan.bacakoran.co
radarselatan.bacakoran.co - TAIS, KPU Kabupaten Seluma akan melakukan launching pelaksanaan tahapan Pilkada Kabupaten Seluma, Selasa (4/6/2024).
Launching ini akan digelar di Taman Wisata Kota Tais. Selain itu juga akan dilaksanakan peluncuran maskot Pilkada Seluma oleh KPU Seluma.
BACA JUGA:Catat! Usulan DAK Tak Perlu Cetak Proposal Fisik
BACA JUGA:Jelang Idul Adha, Harga Kebutuhan Dapur Mulai Naik
Ketua KPU Seluma Henri Arianda mengatakan saat ini KPU Seluma sudah melayangkan undangan ke seluruh partai politik yang ada di Kabupaten Seluma. Termasuk juga forum komunikasi pimpinan daerah (Forkompinda) Seluma.
"Kami akan menggelar launching tahapan pilkada Seluma. Serta launching maskot Pilkada Seluma. Seluruh partai sudah diundang termasuk Forkompinda serta sejumlah ormas," tegas Ketua KPU.
BACA JUGA:Ketua PN Bintuhan: Pancasila Jiwa Pemersatu Bangsa
BACA JUGA:Nekat Bolos Sekolah, Siap-siap Ditangkap Satpol
Lebih lanjut, Ketua KPU Seluma mengatakan launching ini dilaksanakan agar seluruh masyarakat mengetahui terkait pelaksanaan Pilkada Seluma.
Serta dimulainya seluruh tahapan pilkada Seluma. Karena saat ini KPU sudah membentuk perangkat yakni PPK dan PPS. Serta sebentar lagi akan dilaksanakan pemutakhiran data pemilih.
BACA JUGA:Dilantik, 195 PKD Segera Laksanakan Tugas
BACA JUGA:Bengkulu Bakal Gelar Festival Kurikulum Merdeka
"Saat ini kami sudah membentuk perangkat untuk mendukung pelaksanaan pilkada yakni PPK dan PPS. Nah launching juga dilaksanakan untuk menyampaikan bahwa tahapan Pilkada Seluma sudah dimulai," tegas Ketua KPU Seluma.
Lebih lanjut, Henri mengatakan salah satu tahapan pilkada Seluma yakni pendaftaran bakal calon bupati dan wakil bupati.