Pamit Menjala Ikan, Warga Bandar Agung Dikabarkan Hanyut, BPBD Turunkan TRC
REZAN/RASEL CARI : Tim pencarian dari BPBD BS,TNI,Polri bersama masyarakat saat kumpul sebelum melakukan pencarian, Jumat (5/4) malam-rezan-radarselatan.bacakorang.co
radarselatan.bacakoran.co - Masyarakat di Kabupaten BS, khususnya di Desa Bandar Agung Kecamatan Ulu Manna dibuat heboh, Jumat 5 April 2024 sekitar pukul 17.30 WIB.
Hal tersebut setelah adanya informasi seorang warga bernama Aswan (56) warga setempat dikabarkan hanyut saat menjala ikan di Sungai Air Manna desa setempat.
BACA JUGA:Mudik, Mobil Warga Bengkulu Selatan Masuk Jurang: Innalillahiwainnailaihirojiun! Si Bayi Meninggal Dunia
Data terhimpun, kronologis peristiwa tersebut bermula pada Jumat sore sekitar pukul 17.00 WIB.
Pada saat itu, Aswan pamit dari rumah untuk pergi mencari ikan di Sungai Air Manna dengan cara menjala. Namun, sekitar pukul 17.30 WIB, korban dikabarkan hanyut.
Kades Bandar Agung, Deta Maryeni saat dikonfirmasi membenarkan, jika memang ada salah seorang warganya yang dikabarkan hanyut saat mencari ikan di Sungai Air Manna.
BACA JUGA:BPK RI Lakukan Exit Meeting Bersama Pemkab Bengkulu Selatan, Tindak Lanjuti LKPD
Kades menyebutkan, semenjak dikabarkan hanyut, sampai saat ini korban masih belum kunjung ditemukan. Sementara, masyarakat dibantu pihak kepolisian dan TNI terus melakukan upaya pencarian.
"Iya benar, ada warga saya bernama Aswan (56) dikabarkan hanyut. Kini warga terus melakukan pencarian," ungkap Deta.
Kabid Kedaruratan dan Logistik BPBD BS Akisar Diardi, SE saat dihubungi juga membenarkan, ada warga Desa Bandar Agung yang hanyut dan belum ditemukan. Pihaknya saat ini telah menurunkan tim dan diantaranya telah menyusuri arus sungai.
BACA JUGA:Dituding Ikut Demo, Sekdes Dusun Baru Siap Bongkar Kedekatan Waka II dan Kades
"Benar, ada warga hanyut. TIM TRC (Tim Reaksi Cepat, red) BPBD sudah mendatangi TKP dan keluarga korban. Pencarian bersama tim gabungan dan Basarnas akan difokuskan Sabtu pagi," jelasnya. (rzn)