Pemkab Kaur Bakal Gelar MTQ Ke-8 Desember Mendatang
Kabag Kesra Setda Kaur, Renra Agung, S.STP-Istimewa-radarselatan.bacakoran.co
radarselatan.bacakoran.co, BINTUHAN - Pemkab Kaur akan menyelenggarakan Musabaqah Tilawatil Quran (MTQ) Ke-8 tingkat Kabupaten pada 1 Desember 2025 mendatang.
Acara ini merupakan tahap seleksi untuk menentukan perwakilan Kabupaten Kaur pada MTQ tingkat Provinsi Bengkulu di Kabupaten Seluma Juni 2026.
BACA JUGA:Guru Di Bengkulu Selatan Harus Jadi Contoh Penerapan Pola Hidup Beragama Bagi Siswa
Kabag Kesra Setda Kaur, Renra Agung, S.STP, menyatakan bahwa MTQ tingkat Kabupaten Kaur diadakan setiap dua tahun sekali dan bertempat di Masjid Agung Al Kahfi Kota Bintuhan.
Beberapa cabang lomba yang akan dipertandingkan antara lain tilawah Al-Quran golongan tartil Al-Quran putra-putri, golongan anak-anak putra-putri, dan golongan remaja putra dan putri.
"Kegiatan ini bertujuan untuk mencari qori dan qoriah terbaik yang akan mewakili Kabupaten Kaur pada MTQ Tingkat Provinsi Bengkulu ke XXXVII nanti," paparnya.
BACA JUGA:Nubia Air Resmi Meluncur, Andalkan Desain Ultra Tipis dan Sertifikasi Tahan Air
Pihaknya berharap para pemenang MTQ tingkat Kabupaten Kaur dapat membawa nama baik kabupaten pada tingkat provinsi. Ia juga mengharapkan semua pihak mendukung penuh sehingga MTQ ini diharapkan dapat berjalan lancar dan sukses, sesuai dengan visi dan misi Kabupaten Kaur.
"Pelaksanaannya akan kita gelar sesuai jadwal, dengan harapan mendapatkan hasil maksimal," tutupnya. (jul)