Masa Pendaftaran Seleksi JPT Sekda Seluma Berpeluang Diperpanjang

Plt Kepala BKPSDM Seluma, Anshori-Istimewa-radarselatan.bacakoran.co

RadarSelatan.bacakoran.co, TAIS - Masa pendaftaran Seleksi JPTP sekda Seluma berpeluang diperpanjang.

Hal ini terjadi lantaran pendaftar masih sepi. Menjelang hari terakhir pendaftaran yakni Kamis (6/11/2025) pendaftar baru dua orang. 

Plt Kepala Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) Seluma, Anshori mengatakan, berdasarkan laporan dari Panitia Seleksi (Pansel), ada dua pendaftar. Yakni Kepala Kesbangpol Dadang Kosasi, dan Pj Sekda Seluma Deddy Ramdhani. 

BACA JUGA:DPRD Dukung Langkah Bupati Perjuangkan Pembangunan Pelabuhan Pasar Bawah

Padahal agar seleksi JPT Pratama bisa dilaksanakan, minimal harus ada empat orang yang mendaftarkan diri. 

"Sampai hari ini baru ada dua orang pendaftar. Yakni Kepala Kesbangpol dan Pj Sekda. Harus ada empat orang pendaftar, agar proses seleksi JPT Pratama jabatan Sekda Seluma bisa dilangsungkan," tegas Plt Kepala BKPSDM Seluma.

Sementara itu, Pj Sekda Seluma Deddy Ramdhani membenarkan bahwa dirinya telah menyerahkan berkas pendaftaran. 

BACA JUGA:Duta GenRe Diajak Jadi Contoh Hidup Terencana Bagi Generasi Muda

Menurutnya langkah ini sebagai bentuk tanggung jawab untuk mengikuti mekanisme seleksi sesuai aturan yang berlaku. 

"Baru masukan berkas," ujar Pj Sekda.  

Di sisi lain, Kepala Kesbangpol Seluma Dadang Kosasi mengonfirmasi bahwa dirinya ikut dalam seleksi terbuka jabatan Sekda Seluma. 

Dirinya menyatakan kesiapannya bersaing secara sehat dengan peserta lain, serta menyerahkan hasil akhir pada keputusan panitia seleksi.

BACA JUGA:Cafa Resto Penggas Harga Murah Di Bengkulu Selatan

"Tentu harus yakin. Kita coba dulu. Kalau memang nasib ada ke sana, Insya Allah terpilih. Kalau tidak dicoba, nanti kita tidak tahu," ujar Dadang.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan