Pembangunan KNMP di Kaur Dimulai, Bupati Letakkan Batu Pertama

Bupati Kaur meletakkan batu pertama pembangunan KNMP Merpas-Julianto-radarselatan.bacakoran.co

radarselatan.bacakoran.co, BINTUHAN - Bupati Kaur, Gusril Pauzi, S.Sos, M.AP meletakkan batu pertama pembangunan Kampung Nelayan Merah Putih (KNMP) di Desa Merpas, Kecamatan Nasal Kabupaten Kaur, Selasa 7 Oktober 2025. Ini menandakan dimulainnya pembangunan KNMP di Kabupaten Kaur.

Pembangunan ini menggunakan anggaran sebesar Rp 24 miliar, rinciannya Rp 13,2 miliar lebih untuk pembangunan fisik dan sisanya untuk kelengkapan lain. 

BACA JUGA:Satpol PP Bengkulu Selatan Serius Tangani Pekat

"Ini perjuangan luar biasa, dari 10 kabupaten kota yang ada di provinsi Bengkulu hanya Kaur dan Seluma yang mendapat kucuran dana ini," kata Bupati Kaur.

BACA JUGA:Polres Bengkulu Selatan Sukses Tanam Jagung, Hasil Panen Disuplai ke Gudang Bulog

Peletakan batu pertama ini dihadiri oleh sejumlah pejabat, termasuk anggota DPD RI Destita Khairilisani, Kapolres Kaur, dan Ketua DPRD Kabupaten Kaur. Pembangunan Kampung Nelayan Merah Putih di Desa Merpas mencakup berbagai fasilitas pendukung nelayan di atas lahan seluas 2 hektare. Fasilitas yang dibangun memiliki ukuran yang bervariasi, seperti Pasar Ikan dengan ukuran 15 x 10 meter dan Fasilitas Wisata Kuliner dengan ukuran 24 x 16 meter. "Semoga ini nantinya bermanfaat untuk masyarakat sekitar dan juga Kabupaten Kaur," ujar Bupati.

BACA JUGA:Satpoldam Siaga Air Bersih Antisipasi Bencana Kekeringan

Pembangunan ini tidak hanya fokus pada pembangunan fisik, tetapi juga bertujuan meningkatkan kesejahteraan masyarakat nelayan dan mendorong pertumbuhan ekonomi pesisir. Kampung nelayan merah putih selanjutnya akan di manajemen oleh Koperasi Desa Merah Putih Merpas. 

BACA JUGA:Tegakkan Perda, Satpol Akan Sanksi Pemilik Hiburan Malam Yang Melanggar Ketentuan

"Pembangunan ini merupakan investasi jangka panjang bagi masyarakat nelayan," tambah Plt Kepala Dinas Koperasi Perindustrian Perdagangan UMK Kaur Asman Suhadi, SP. Pembangunan fasilitas Kampung Nelayan Merah Putih di Desa Merpas diharapkan dapat menjadi contoh bagi desa-desa lain dalam meningkatkan kesejahteraan masyarakat nelayan dan mendorong pertumbuhan ekonomi pesisir. Dengan demikian, masyarakat nelayan di Kaur dapat merasakan manfaat dari pembangunan ini dan meningkatkan taraf hidup mereka. 

BACA JUGA:Beredar Info Program Pemutihan Sertifikat Gratis, BPN Seluma Pastikan Itu Hoaks

"Setelah pembangunan ini harapan kita Kesejahteraan nelayan semakin meningkat serta program tertua berlanjut," tambah Plt Kepala Dinas Perikanan Efrianyo, SE. (jul)

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan