Daihatsu Gran Max 2025, Hadirkan SUV Tangguh Dibekali Mesin 1.5L 2NR-VE VVT-i, Nyaman Untuk Keluarga

Penampakan SUV gran max terbaru, mobil tangguh, irit BBM dan cocok untuk keluarga-istimewa-radarselatan.bacakoran.co

RadarSelatan.bacakoran.co - Daihatsu Gran Max kembali melakukan gebrakan dengan meluncurkan SUV mewah dan nyaman untuk keluarga.

Mobil ini dibekali mesin 1.5L 2NR-VE VVT-i membuatnya tangguh dan irit pemakaian bahan bakar.

Daihatsu Gran Max selama ini identik dengan mobil niaga, lebih terkenal dengan body boxy dengan pilihan minibus dengan bentuk kotak dan pickup bak terbuka.

BACA JUGA:Yamaha RSG Reborn, Siap Guncang Pasar, Mesin 4 Tak Ramah Lingkungan, Tampilan Klasik Modern, Harga 20 Jutaan

Tahun 2025 ini Daihatsu benar benar melakukan gebrakan besar dengan menghadirkan SUV Daihatsu Gran Max yang siap bersaing dengan kompetitor di kelasnya.

SUV Gran Max 2025 hadir dengan berbagai pembaharuan dan penyegaran desain dan performa mesin, menjadikannya lebih kompetitif.

Desain eksteriornya masih mempertahankan bentuk boxy yang fungsional, namun kini tampil lebih modern berkat grill baru dan lampu depan LED yang tampak tajam dan efisien dari sisi pencahayaan.

BACA JUGA:All New Suzuki Satria 180 RR Siap Guncang Pasar, Tampilan Kepala Belalang Keren, Tenaga Gahar

Di sisi samping dan belakang, perubahan memang tidak mencolok, tetapi peningkatan kualitas material dan detail menjadikan tampilannya lebih profesional dan solid.

Seperti sebelumnya, Grand Max tetap tersedia dalam varian pickup dan blind van, menyesuaikan kebutuhan pelaku usaha.

Masuk ke bagian kabin, Grand Max 2025 kini menawarkan kenyamanan yang lebih baik.

BACA JUGA:Suzuki Jimny Pick-Up 2025 Siap Mengaspal, Begini Wujud dan Spesifikasinya

Dashboard didesain ulang agar lebih ergonomis, dengan panel instrumen yang lebih informatif dan mudah dibaca.

Penambahan fitur seperti power outlet, ruang penyimpanan ekstra, dan sistem pendingin udara yang lebih cepat dingin memberikan pengalaman berkendara yang lebih nyaman, terutama bagi pengemudi yang aktif seharian.

Posisi duduk juga lebih fleksibel, memberikan kenyamanan ekstra saat menempuh perjalanan jauh atau membawa muatan berat.

Untuk hiburan, sistem audio masih tergolong sederhana, namun cukup untuk kebutuhan harian.

BACA JUGA:Toyota Grand Highlander 2026 Mencuri Perhatian! Baris 3 Bikin Penumpang Lega, Fitur Keselamatan Tak Main-main

Dengan mesin 1.5L 2NR-VE VVT-i menjadikan Daihatsu Grand Max 2025 lebih jos. Mesin ini mampu menghasilkan 97 PS dengan torsi puncak 134 Nm, cukup bertenaga untuk menangani beban menengah hingga berat, baik di kota maupun perjalanan antar kota.

Transmisi manual 5-percepatan tetap dipertahankan demi durabilitas dan kemudahan perawatan. Penggerak roda belakang juga memberikan traksi yang optimal saat membawa muatan penuh.

Salah satu keunggulan utama SUV Grand Max 2025 adalah efisiensi bahan bakar. Kombinasi bobot yang ringan dan mesin yang hemat membuat kendaraan ini menjadi pilihan cerdas bagi pelaku usaha yang ingin menekan biaya operasional.

BACA JUGA:Suzuki Jimny Pick-Up 2025 Siap Mengaspal, Begini Wujud dan Spesifikasinya

Dari sisi keamanan, Daihatsu turut menyematkan sejumlah peningkatan penting. Grand Max 2025 kini dilengkapi dengan rem ABS, sabuk pengaman 3 titik, serta struktur rangka yang lebih kuat untuk perlindungan lebih maksimal.

Menjadikan mobil ini semakin nyaman untuk kendaraan keluarga atau kendaraan komersil. (**)

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan