PLN ULP Manna Pastikan Jaringan Listrik Jelang Idul Fitri 1446 Hijriyah Aman

Petugas PLN ULP Manna turun ke lapangan untuk memastikan Jaringan Listrik Jelang Idul Fitri 2025 aman-istimewa-radarselatan.bacakoran.co

Radarselatan.bacakoran.co - Menyambut Hari Raya Idul Fitri 1446 hijriyah, PT PLN (Persero) Unit Layanan Pelanggan (ULP) Manna Kabupaten Bengkulu Selatan memastikan pasokan listrik tetap andal sehingga masyarakat dapat merayakan momen penuh kebahagiaan tanpa gangguan.

Dengan semangat melayani, PLN ULP Manna mengerahkan seluruh sumber daya terbaiknya untuk menjaga sistem kelistrikan tetap stabil di seluruh penjuru wilayah binaan.

BACA JUGA:PLN Buka Pendaftaran Mudik Gratis 2025 dari 5 Kota Besar, Cek Syarat dan Tujuannya

Bahkan, sebagai bentuk kesiapan, Manager PLN ULP Manna, Yossa Perdana bersama jajaran secara langsung memantau kondisi kelistrikan dan memberikan arahan kepada petugas PLN  agar menjaga keandalan listrik secara berkelanjutan. 

"Keselamatan adalah prioritas utama. Kami harus memastikan seluruh petugas dapat bekerja dengan aman dan optimal dalam menjaga pasokan listrik bagi masyarakat. Kami berkomitmen dengan kerja sama dan semangat yang tinggi, maka bisa melewati periode lebaran ini dengan sukses," tegas Yossa, Selasa 25 Maret 2025.  

BACA JUGA:Cuaca Ekstrem Diprediksi Landa Bengkulu Selatan, PLN Ingatkan Keselamatan Pelanggan

Lebih lanjut Yossa bahkan penuh optimisme menyampaikan kesiapan sistem kelistrikan di wilayah binaan ULP Manna menghadapi lonjakan konsumsi selama Idul Fitri.

“Kami sudah menyiapkan daya maksimal, ini akan menjamin pasokan tetap aman, stabil, dan siap memenuhi kebutuhan listrik masyarakat selama perayaan Lebaran,” kata Yossa. 

BACA JUGA:Undang Pimpinan PLN Sumbagsel, Atasi Pemadaman Listrik

Lebih daripada itu, Yossa dalam memastikan kenyamanan pelanggan, PLN ULap Manna telah menyiapkan berbagai fasilitas pendukung, baik itu genset mobile hingga daya alternatif emergency. 

Tak hanya itu, Yossa bersama tim dalam menjaga kelancaran pasokan listrik, rutin melakukan inspeksi langsung ke titik-titik yang dinilai rawan gangguan secara real time.

BACA JUGA:Biaya dan Cara Pembayaran Pemasangan Listrik Baru PLN Secara Online

"Kami siap siaga 24 jam penuh. Dengan sistem pemantauan real-time dan cadangan daya yang cukup, kami yakin dapat mengatasi segala tantangan yang mungkin muncul. Masyarakat dapat menikmati momen Idul Fitri dengan tenang tanpa khawatir gangguan listrik," pungkas Yossa. (rzn)

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan