TPG Triwulan III Segera Dicairkan, Pemkab Bengkulu Selatan Siapkan Rp 14 Miliar

Ilustrasi Tunjangan Profesi Guru (TPG)-Ist-radarselatan.bacakoran.co

RadarSelatan.bacakoran.co, KOTA MANNA - Pemerintah Daerah Kabupaten (Pemkab) Bengkulu Selatan telah menganggarkan Rp 14 miliar dana sertifikasi guru atau Tunjangan Profesi Guru (TPG) bagi 2.200 tenaga pendidik berstatus Aparatur Sipil Negara (ASN).
Bahkan dana tersebut telah siap di kas daerah dan akan segera dicairkan pada pertengahan bulan November 2024 ini, untuk sertifikasi guru triwulan III.

BACA JUGA:Ternyata Ini Biang Kerok Tingginya Pengangguran di Kota Bengkulu

BACA JUGA:Tempo 12 Jam, 2 Warga Bengkulu Selatan Tewas di Jalan Raya

Kabid Perbendaharaan Badan Keuangan Daerah (BKD) Bengkulu Selatan Syaiful Baktiar M.Si menuturkan, hak-hak guru akan tetap diprioritaskan.
Langkah tersebut merupakan komitmen Pemkab Bengkulu Selatan kepada sektor dunia pendidikan.
"Pastikan tidak ada hambatan dalam penyaluran dana sertifikasi. Ini merupakan hak para guru adalah prioritas kami berdiri teguh pada komitmen memajukan pendidikan," kata Syaiful.

BACA JUGA:Sekda Seluma Ajak Kenang Selalu Jasa Para Pahlawan

BACA JUGA:PAD Dari Pajak Restoran di Seluma Capai Rp 800 Juta

Syaiful mengatakan dengan telah terpenuhinya hak para guru. Tentunya akan memberikan dampak yang signifikan dalam proses pembelajaran di sekolah.
"Tidak hanya berbicara soal angka, tapi soal kesejahteraan mereka yang setiap hari berjuang mendidik generasi penerus bangsa," beber Syaiful.
Syaifulah menambahkan langkah Pemkab BS ini bertujuan untuk menjamin guru-guru menerima haknya tepat waktu yang diharapkan dapat meningkatkan semangat mereka dalam menjalankan tugas mulia.

BACA JUGA:Soal Warem, Satpol PP Tunggu Laporan Masyarakat

BACA JUGA:202 Desa dan Kelurahan di Seluma Dapat Kulintang, Rebana dan Lengguai

"Dengan adanya pencairan ini, diharapkan kualitas pendidikan di Bengkulu Selatan semakin membaik, seiring dengan meningkatnya motivasi para pendidik. Maka dari itu, seluruh kelengkapan administrasi segera diproses. Waktu berjalan cepat, dan kami ingin memastikan semua guru menerima hak mereka tanpa penundaan," jelas Syaiful.
Syaiful juga mengungkapkan Pemkab Bengkulu Selatan berharap pencairan dana tersebut tidak hanya sekedar memberikan kompensasi finansial.

BACA JUGA:Mobil Legendaris Honda T360 Bangkit, Hadir Lebih Modern dan Tangguh, Ini Infolengkapnya

BACA JUGA:Pesona dan Daya Tarik Air Terjun Batu Layang di Bengkulu Utara, Destinasi Wisata Perawan Di Dalam Hutan Rimba

Namun juga menjadi pengingat akan pentingnya peran guru sebagai pilar utama dalam pembangunan sumber daya manusia di Bengkulu Selatan.
"Jika hak dipenuhi, tentu kami percaya para guru akan semakin bersemangat untuk menciptakan lingkungan belajar yang berkualitas," demikian Syaiful.

(one)

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan