Bahkan, Pantai Muara Kedurang merupakan satu dari tiga objek wisata yang menyumbangkan Pendapatan Asli Daerah (PAD) untuk Kabupaten BS beberapa waktu lalu.
"Sudah belasan tahun Pantai Muara Kedurang ini tidak menjadi objek wisata tahunan pada hari-hari besar. Makanya, kami aktifkan kemana," jelas Riflan.
BACA JUGA:Pengelolaan Dana di Baznas Seluma Dilaporkan ke Polisi
BACA JUGA:Jika Dibutuhkan, Sat Linmas Harus Paham Tangani Kebakaran
Riflan sangat berharap, agar ada perhatian dari pemerintah setempat, terutama bagi Pemkab BS. Salah satunya yang harus dapat perhatian yakni akses menuju ke lokasi pantai.
"Kami butuh sekali perbaikan jalan di objek wisata Pantai Muara Kedurang. Pasalnya jalan yang ada saat ini sudah rusak parah, berlumpur dan berbatu," tukasnya.
(yoh)