YAYASAN Affan Al-Quraniyah (YAA) Bengkulu Selatan segera membuka kegiatan olahraga memanah. Kegiatan tersebut diselenggarakan setiap Jumat sore di lapangan memanah YAA.
Ketua Umum YAA Bengkulu Selatan H. Abdul Mughni, M.Ba mengatakan saat ini perangkat olahraga memanah untuk para santri dan umum telah tersedia.
BACA JUGA:BREAKING NEWS: Tersangka Korupsi Dilantik Jadi Dewan Kaur, Kok Wartawan Dilarang Meliput?
BACA JUGA:Daftar ke KPU, Hernop Programkan Kaur BERIMAN
Pihaknya dalam waktu dekat bakal uji coba kemampuan santri untuk kedepan bisa diterapkan secara istiqomah. “Kami akan menggelar olahraga memanah untuk para santri dan umum.
Rutinitas yang dikerjakan setiap hari Jumat ini bertujuan memacu insting alami santri sehingga bisa menjadi pribadi yang peka terhadap semua bentuk aktivitas amoral,” ujarnya.
BACA JUGA:Seleksi PPPK Dibuka Oktober? Pemprov Bengkulu Tunggu Juknisnya
BACA JUGA:Beredar Kabar Imbauan ASN Berkumpul di Posko Pemenangan Erjon, Ini Kata Farizan
Lanjut Mughni, kegiatan memanah sepenuhnya di lapangan terbuka. Semua santri terlebih dahulu melakukan senam peregangan dan bersalawat sebelum melaksanakan sunnah memanah.
“Memanah ini merupakan olahraga yang disunnahkan oleh Baginda Rasulullah SAW. Tujuan utamanya melatih insting alamiah dan juga meningkatkan kebugaran,” ujarnya.
BACA JUGA:Pernikahan Dini Jadi Penyebab Kasus Stunting, TPPS Bengkulu Selatan Lakukan AKS Tahap I
BACA JUGA:Optimis TPI Pasar Bawah Dongkrak Perekonomian Masyarakat
Dua teknik utama yang dipakai dalam latihan memanah nantinya. Pertama teknis memanah jarak jauh, kemudian teknik halang rintang. Menurut Mughni, dua teknik ini memberikan peran yang berbeda untuk ketangkasan insting santri.
“Rintangan menjadikan santri lebih sabar dan tabah dalam menuntut ilmu. Sementara memanah jarak jauh untuk melatih konsentrasi dan juga keseriusan berlatih,” jelasnya.
BACA JUGA:Dinsos Bengkulu Selatan Gencar Godok Kampung Siaga dan Lumbung Sosial