Distan Buka Pelayanan Vaksin Rabies Gratis, Ini Lokasinya

Kepala Dinas Pertanian Bengkulu Selatan, Sakimin, S.Pt-Istimewa-radarselatan.bacakoran.co

radarselatan.bacakoran.co, KOTA MANNA -  Guna mencegah penyebaran virus rabies pada hewan peliharaan khususnya mamalia sekaligus memperingati hari anti rabies sedunia.

Dinas Pertanian (Distan) Kabupaten Bengkulu Selatan kembali membuka pelayanan vaksin rabies,Kamis (25/9/2025). Bahkan pihak Distan tak segan meminta seluruh masyarakat Bengkulu Selatan yang memiliki hewan ternak anjing, kera, monyet, kucing dan lainnya agar segera memaksin hewan peliharaan mereka di Dinas Pertanian Bengkulu Selatan. 

BACA JUGA:25 Tahun Jadi Honorer, Sukarman Jaya Diangkat PPPK Pada Usia 56 Tahun

Dijelaskan Kepala Dinas Pertanian Bengkulu Selatan, Sakimin, S.Pt bahwa penyebab utama hewan peliharaan terserang virus rabies karena minimnya standar kebersihan dan perawatan terhadap hewan tersebut. Dimana, hewan peliharaan yang lepas liar berpotensi lima kali lipat lebih besar terserang virus rabies dibanding hewan yang dikandang. 

BACA JUGA:Seleksi JPTP Eselon IIb di Setda Kaur Terus Bergulir, 5 Orang Sudah Mendaftar

"Kami minta masyarakat proaktif untuk memaksin hewan peliharaan mereka, karena virus rabies ini berbahaya dan belum ada obat untuk menyembuhkan. Kalau mau vaksin rabies, silahkan datang langsung ke kantor kami di jam kerja karena kami sedang membuka pelayanan vaksinasi massal," ujarnya. 

BACA JUGA:Tingkatkan Keamanan dan Kenyamanan, Disperkimtan Kaur Pantau Lampu PJU

Menurut Sakimin, hewan yang terserang virus rabies tidak harus yang berumur dewasa. Bahkan, hewan dengan umur 1 hari bisa terserang virus ini apabila ada vektor yang memaparkan. 

BACA JUGA:Wisuda 68 Mahasiswa STIT Al-Quraniyah Sukses, Bupati Beri Motivasi Khusus

"Penyaluran virus ini bisa melalui gigitan, cakaran atau bisa juga melalui kelenjar saliva yang masuk ke peredaran darah. Makanya ini harus diwaspadai, antisipasi adalah langkah terbaik," jelasnya. 

Untuk pelayanan di luar kegiatan massal, Sakimin melanjutkan bahwa Dinas Pertanian Bengkulu Selatan punya Tim Reaksi Cepat (TRC) yang selalu siaga kapanpun. Oleh karena itu, masyarakat bisa langsung menghubungi tim ini apabila butuh bantuan dan pelayanan. 

BACA JUGA:Pengisian DRH 746 PPPK Paruh Waktu Diperpanjang, R4 Masih Ada Harapan

"Semakin kita waspada dan peduli dengan kondisi hewan peliharaan, mudah-mudahan kedepan tidak ada masyarakat yang terpapar virus ini," demikian Sakimin. (rzn)

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan