Apesnya Pemain Akademi Real Madrid Ini

Jumat 02 Aug 2024 - 18:17 WIB
Reporter : Suswadi AK
Editor : Suswadi AK

radarselatan.bacakoran.co - CESAR Palacios merupakan pemain akademi Real Madrid, rencananya akan dipromosikan ke skuad utama di musim depan. Apes buatnya, dirinya kena cedera ACL di pramusim.

Dilansir dari Tribuna, Cesar Palacios masuk dalam skuad Real Madrid untuk pramusim di Amerika Serikat. Palacios merupakan pemain akademi yang masih berusia 19 tahun.

BACA JUGA:Menanti Putar-putar Rodyrgo-Vinicius-Mbappe

BACA JUGA:Babinsa Koramil 05 Ikut Peduli Cegah Stunting di Desa

Palacios sudah memperkuat tim akademi Madrid U-17, U-18, dan U-19. Pemain yang berposisi sebagai gelandang itu juga masuk skuad Timnas Spanyol U-19.

Cesar Palacios dimainkan pelatih Carlo Ancelotti dalam laga kontra AC Milan, Kamis (1/8). Apes buat Palacios, dirinya kena cedera.

BACA JUGA:Tingkatkan Minat Baca, Disperpuda Bengkulu Selatan Hadirkan Perpusling di Desa

BACA JUGA:Sinergi Melalui Olahraga, SMAN 3 BS Undang Rasel dan Cabdindik Wilayah III Manna

Celakanya, Palacios diyakini alami cedera ACL. Cedera semacam itu, bisa membuat pesepakbola absen dalam jangka waktu lama.

"Dia alami masalah di lututnya dan tidak terlihat bagus. Kami akan memeriksanya dan sedih rasanya buat pemain muda alami cedera di pramusim. Semoga cederanya tidak serius," jelas Ancelotti.

BACA JUGA:Bisa Jadi Pilihan Wisata bersama Keluarga, Desa Tumbuk Tebing Simpan Keindahan Wisata Pantai Batu Putih

BACA JUGA:Program GAAS Keun BaBe Sasar Balita Di Desa

Cesar Palacios dinilai akan mendapat promosi ke skuad utama di musim depan. Real Madrid sedianya sudah punya kedalaman skuad di lini tengah,

tapi Ancelotti diyakini akan mencoba beberapa pemain jebolan akademi. Palacios sejauh ini sudah megemas 36 penampilan di tim Real Madrid Castilla. (net)

Kategori :