Moment Mudik dan Libur Lebaran Berdampak Positif Terhadap Industri Pariwisata

Senin 15 Apr 2024 - 18:20 WIB
Reporter : Wawan Suryadi
Editor : sahri senadi

radarselatan.bacakoran.co, KOTA MANNA - Tingginya pergerakan masyarakat saat moment mudik dan libur lebaran tahun 2024 ini memberikan berdampak besar terhadap industri pariwisata dan ekonomi kreatif (parekraf), termasuk pelaku UMKM disetiap daerah.

Mampu mendorong  peningkatan ekonomi dan terciptanya peluang usaha dan lapangan kerja, termasuk di Bengkulu Selatan. 

BACA JUGA:Target Pajak Sarang Walet Diturunkan, Hanya Rp 10 Juta Setahun

"Musim mudik dan libur lebaran tahun ini sangat terasa berbeda dari tahun-tahun sebelumnya, karena tidak ada lagi pembatasan kegiatan bagi masyarakat.

Jelas terasa, ada trend peningkatan potensi pergerakan masyarakat di libur lebaran tahun ini, dimana terbukti objek wisata di Bengkulu Selatan khususnya nampak membeludak dipadati pengunjung," kata kepala Dispar Bengkulu Selatan, Rendra Febrianto.

BACA JUGA:Siswa Dilarang Bawa Handphone ke Sekolah

Peningkatan pergerakan masyarakat untuk berwisata saat liburan lebaran ini meningkat disebabkan oleh sejumlah faktor. Seperti, libur cuti bersama lebih panjang dibandingkan tahun 2023 lalu, serta kebijakan izin pengambilan cuti tahunan bagi ASN untuk libur lebaran 2024.

"Naiknya pergerakan masyarakat berkujung di tempat wisata dibandingkan tahun lalu, diprediksi angka perputaran ekonomi lebih tinggi dari tahun sebelumnya," pungkas Rendra.

BACA JUGA:Waspada! Akses Manna-Pagaralam Masih Rawan Longsor, Minggu Sore Kembali Terjadi Longsor

Ia memastikan angka yang besar tersebut akan mengalir ke pelaku pariwisata dan ekonomi kreatif secara langsung di berbagai daerah di tanah air.

Hal ini menjadi berkah yang akan mendorong peningkatan ekonomi serta terciptanya peluang usaha dan lapangan kerja bagi masyarakat.

BACA JUGA:Gegara Racun Nyamuk, Rumah Warga Bunga Mas Dilalap Api

"Untuk itu mari sama-sama menyiapkan ruang agar objek wisatayang dikunjungi parawisatawan aman dan nyaman serta menyenangkan," pungkasnya. (one)

Kategori :