Butuh Nyali Besar, Tempat Wisata Pacu Adrenalin di Manado Treetop Zipline Park

Sabtu 15 Mar 2025 - 09:55 WIB
Reporter : sahri senadi
Editor : sahri senadi

RadarSelatan.bacakoran.co - Manado memang terkenal dengan wisata alam yang memukau dan pantai-pantai eksotisnya.

Banyak wisatawan datang ke kota ini untuk menikmati keindahan alam yang luar biasa.

Namun, bagi Anda yang suka tantangan atau petualangan saat berlibur, Manado Treetop Zipline Park bisa menjadi destinasi yang wajib dicoba.

Dengan berbagai wahana menantang yang ada di sana, Anda akan merasakan pengalaman seru yang memicu adrenalin.

BACA JUGA:Pesona Puncak Lestari, Tempat Bersantai dan Berkemah Sejuk nan Indah di Gorontalo

Manado Treetop Zipline Park menawarkan sebuah pengalaman liburan yang berbeda, dengan konsep alam terbuka yang menguji nyali para pengunjung.

Bagi yang mencari kegiatan seru saat akhir pekan, tak ada salahnya untuk mengajak keluarga berlibur ke tempat ini.

Taman wisata ini terletak di Grand Luy Manado dan menyajikan wahana yang berlokasi di alam terbuka, menghadirkan tantangan fisik dan mental yang sangat cocok bagi pengunjung yang suka petualangan.

Salah satu wahana utama yang bisa Anda coba di Manado Treetop Zipline Park adalah Treetop Challenge.

BACA JUGA:Pesona dan Keindahan Pantai Duta Probolinggo, Hamparan Pasir Putih Yang Dibingkai Hutan Mangrove

Wahana ini menawarkan petualangan seru di mana pengunjung akan berpindah dari satu puncak pohon ke pohon lainnya.

Wisatawan harus melewati sejumlah pohon menggunakan tali yang sudah disediakan, dan bagi pemula, jangan khawatir karena instruktur bersertifikat akan membantu wisatawan memahami cara menikmati wahana ini dengan aman.

Selain Treetop Challenge, wahana Flying Fox juga menjadi favorit pengunjung. Pengunjung akan meluncur di antara pepohonan, menikmati pemandangan alam yang masih asri, sambil merasakan sensasi terbang di ketinggian.

BACA JUGA:Pesona dan Keindahan Bukit Mapongka, Panorama Alam dan Tempat Favorit Melihat Sunset

Untuk tantangan lebih lanjut, ada Jembatan Gantung, yang menguji mental. Jembatan ini cukup membuat deg-degan bagi pengunjung yang baru pertama kali mencobanya.

Di Manado Treetop Zipline Park, total ada 10 wahana, termasuk flying fox, zipline, dan jembatan gantung, yang semuanya dirancang untuk memberikan sensasi adrenalin yang tak terlupakan.

Selain itu, pengunjung juga akan dimanjakan dengan pemandangan alam yang luar biasa.

Dari ketinggian, bisa melihat keindahan Teluk Manado dengan Pulau Manado Tua di sisi utara, sementara di sisi lainnya, juga dapat menikmati pemandangan Gunung Tumpa yang memukau.

BACA JUGA:Pesona Air Terjun Sarambu, Surga Alam Tersembunyi di Tana Toraja Yang Menarik Untuk Dikunjungi

Fasilitas yang tersedia di Manado Treetop Zipline Park juga cukup lengkap, demi kenyamanan pengunjung.

Dengan ketinggian wahana mencapai 18 meter di atas tanah, pengunjung akan merasakan sensasi meluncur sejauh 220 meter menggunakan flying fox.

Semua peralatan yang digunakan sudah dilengkapi dengan teknologi canggih dan dipandu oleh instruktur profesional, sehingga keamanan tetap terjamin.

BACA JUGA:Batu Lapiz Lazuli, Permata Langka dan Penuh Pesona dari Afghanistan, Dipercaya Punya Kekuatan

Selain wahana petualangan, Manado Treetop Zipline Park juga menyediakan fasilitas yang mendukung kenyamanan pengunjung selama berwisata, seperti area parkir yang luas untuk kendaraan roda dua maupun roda empat, tempat ibadah, dan toilet yang bersih. (**)

Kategori :