Objek Wisata Populer di Kaur, Rekomendasi Tempat Libur Natal dan tahun Baru

Selasa 24 Dec 2024 - 18:32 WIB
Reporter : Julianto
Editor : Sahri Senadi

radarselatan.bacakoran.co - BINTUHAN, Libur semester sudah tiba, natal dan tahun baru ikut pula menyambutnya,

lalu apakah sudah ada referensi lokasi objek wisata yang akan dikunjungi pada musim tahun baru kali ini. Di Provinsi Bengkulu banyak destinasi wisata yang menarik dikunjungi.

Diantaranya adalah pantai di Kabupaten Kaur. Berikut ini objek wisata di Kabupaten Kaur yang cocok di kunjungi saat libur natal dan tahun baru.

BACA JUGA:Mantan DPRD Seluma Gelar Balapan Motor Ojek Sawit, Siapkan Hadiah Rp 2 Juta

Pantai Laguna Samudra, objek wisata ini berada di penghujung Kabupaten Kaur, berjarak sekitar 28 KM dari kota Bintuhan.

Pantai ini dihiasi hamparan pasir putih dan rimbunnya pohon pinus ditambah dengan tempat duduk santai sangat cocok dijadikan tempat wisata untuk bersantai bersama keluarga. Untuk masuk ke pantai ini pengunjung dikenakan tiket masuk Rp 10 ribu per pengunjung. 

BACA JUGA:Berwisata ke Pantai Saat Libur Nataru, Perhatikan Tips Ini Agar Liburan Tetap Aman

"Kami tetap buka setiap hari apalagi nanti saat tahun baru mungkin ada beberapa hiburan tambahan," ujar Suryanto pengelola pantai Laguna.

Objek wisata lain yang patut menjadi pertimbangan yakni Danau Kembar berada di Kecamatan Maje. Objek wisata ini menyuguhkan hamparan pasir warna kecoklatan ditambah dengan rimbunnya pohon dan wahana air danau.

BACA JUGA:Warga Usulkan Pembangunan Penahan Abrasi Sungai Talo

Meski tidak terlalu luas namun danau dan semelirnya angin pantai dapat pengobat lelah bersama keluarga. Jarak dengan kota Bintuhan tak lebih dari 18 KM. Namun saat ini akses masuk sedikit mengalami kerusakan. 

"Untuk masuk tetap gratis tidak ada pungutan silakan nanti natal tahun baru kita tetap buka," ujar Kades Tanjung Agung Helen Sumarni, S.Pd.

Objek wisata yang tak kalah menariknya yakni Pantai Way Hawang. Pantai yang menyuguhkan batu Jung legenda sipahit lidah itu berada di dekat pelabuhan Linau, atau berjarak sekitar 16 KM dari kota Bintuhan.

BACA JUGA:Cuaca Tidak Menentu, Jangan Main di Pantai, Bisa Membahayakan!

Juga tersedia tempat santai berteduh bersama keluarga ditambah dengan wahana laut, akan lebih membawa kenangan saat Dikunjungi saat air laut surut. Sehingga bisa berswaf foto dengan latar belakang karang batu Jung dilokasi pantai. 

Kategori :