SELUMA SELATAN - Kepala Dinas Kelautan dan Perikanan Provinsi Bengkulu, Syafriandi mengatakan pembangunan Pelabuhan Perikanan Nusantara (PPN) di Desa Pasar Seluma Kecamatan Seluma Selatan sudah tuntas. Pasalnya pembangunan sudah dilakukan serah terima pertama aAtau profisional hand over (PHO). Pada akhir tahun, PPN Desa Pasar Seluma diprediksi sudah dapat dimanfaatkan.
"Untuk pembangunan PPN sudah selesai. Kami hari ini (kemarin) memenuhi permintaan kontraktor atau pihak ketiga untuk dilakukan PHO. Sehingga akhir tahun PPN sudah mulai difungsikan," tegas Syafriandi kepada wartawan saat memantau kondisi PPN, kemarin.
DKP Provinsi Bengkulu juga akan segera berkoordinasi dengan Pemkab Seluma perihal selesainya PPN Desa Pasar Seluma. Selain itu, DKP Provinsi akan berkoordinasi dengan Gubernur Bengkulu terkait rencana peresmian PPN.
"Kami akan melakukan koordinasi dengan pemerintan daerah. Karena pembangunan PPN ini sudah selesai, akhir tahun sudah bisa dimanfaatkan," ujarnya.
Untuk diketahui, pembangunan PPN tahap awal menelan anggaran Rp 16,2 miliar. Untuk tambahan, di 2024 diajukan anggaran Rp 30 miliar untuk pembangunan tahap kedua. Meliputi timbunan, rantai dingin (cool storage, pabrik es dan gudang) dan beberapa item tambahan lainnya.
"Tahun depan akan dilanjutkan kembali pembangunannya. Untuk melengkapi seluruh fasilitas yang belum ada saat ini sebagai pendukung PPN bisa beroperasi secara maksimal," pungkas Syafriandi. (rwf)