Apakah Keram Itu Penyakit? Apa Penyebabnya

Jumat 15 Nov 2024 - 15:49 WIB
Reporter : sahri senadi
Editor : sahri senadi

radarselatan.bacakoran.co - Hampir setiap orang merasakan keram. Keram adalah peristiwa pengkerutan sel atau urat yang disebabkan kondisi tertentu.

Keram ini bisa terjadi kapan saja, bisa saja terjadi saat seseorang sedang tidur, sedang berlari, sedang bekerja atau sedang melakukan olahraga.

BACA JUGA:6 Manfaat Tumbuhan Benalu Bagi Kesehatan, dan Cara Penggunaannya

Keram biasanya terjadi dalam Waktu singkat, namun rasa sakit yang terjadi saat keram itu sangat luar biasa.

Namun perlu diketahui kalua keram itu bukanlah penyakit, tetapi keram bisa saja terjadi akibat dampak dari kondisi tubuh yang kurang sehat.

Contohnya saja saat aliran darah tidak lancar, hal ini bisa saja menyebabkan terjadi keram.

BACA JUGA:Belum Banyak Yang Tahu, Ini 7 Manfaat Minyak Hati Ikan Hiu Untuk Kesehatan

Sirkulasi darah yang tidak lancar bisa membuat hambatan kerja sel hingga menyebabkan sel mati dan akan menyebabkan terjadinya kram pada tangan.

Penyebab selanjutnya adalah tubuh yang dehidrasi.

Dehidrasi dapat memicu kram otot karena saat tubuh kekurangan air, maka sel pada tubuh tidak bisa berkoordinasi dengan benar sehingga menyebabkan gangguan pada kontraksi otot.

Penyebab selanjutnya adalah asupan magnesium yang rendah.

BACA JUGA:5 Manfaat Sayur Asparagus Bagi Kesehatan, Sangat Baik Untuk Ibu Hamil

Magnesium berperan 300 proses biologis yang terjadi pada tubuh anda, termasuk pada sistem pencernaan, komunikasi antar sel saraf, dan gerakan otot.

Jika tubuh kekurangan asupan magnesium maka tubuh bisa terkena kram otot. (**)


Kategori :

Terkait