radarselatan.bacakoran.co - PANGKI SUITO pemilik akun facebook Ulu Balang 93 yang berasal dari Dusun Padang Darat Desa Jeranglah Tinggi Kecamatan Manna Kabupaten Bengkulu Selatan membayar nazar memotong kerbau. Nazar itu dia ucapkan saat pengambilan nomor urut calon presiden RI beberapa waktu lalu.
Kala itu Pangki Suito membayar nazar akan memotong kerbau jika pasangan Prabowo Subianto dan Gibran raka Buming Raka menang pemilu dan dilantik menjadi presiden RI.
Nazar yang diucapakannya itu terkabul, akhirnya lelaki yang masih bekerja di Jepang itu membayar nazarnya pada Senin (28/11/2024).
Jamuan atas dilantiknya Prabowo Subianto dan Gibran menjadi Presiden dan wakil presiden ke 8 di kediaman orang tua Pengki yakni bapak Surhan dan ibu Anawati di Desa Jeranglah Tinggi Kecamatan Manna Kabupaten Bengkulu Selatan Provinsi Bengkulu ini dihadiri Ketua Tim Pemenang Prabowo dan Gibran Kabupaten Bengkulu Selatan Rizal, Camat Manna, Kades Jeranglah Tinggi serta seluruh tamu undangan lainnya.
Orang Tua Pengki Suito, Surhan menyampaikan ucapan terimakasih kepada seluruh tamu undangan yang telah hadir dalam jamuan pelantikan presiden Republik Indonesia tahun 2024- 2029.
"Anak saya yang bernama Pengki Sawito yang saat ini bekerja di Jepang, mempunyai janji apabila presiden priode 2024-2029 di menangkan oleh Prabowo dan Gibran maka kami sekeluarga akan mengadakan jamuan serta akan menyembelih 1 ekor kerbau.
Terimakasih kepada adik sanak dan seluruh tamu undangan yang sudah menyempatkan hadir di rumah kami ini, " ujar Surhan mewakili anaknya yang saat ini masih berada di Jepang. (atik/prw)