radarselatan.bacakoran.co - Yovie & Nuno cukup lama tidak terdengar kabarnya karena cukup lama tidak merilis karya. Terakhir kalinya mereka merilis karya berjudul 'Misal' pada tahun 2022 silam.
Di tahun 2024 ini, band beranggotakan Adhyra Yudhi (vokal), Chico Andreas (vokal), Ady Julian (keyboard), dan Muchamad Ahadiyat atau Kang Diat (gitar) comeback menyapa para penggemar lewat single terbaru berjudul 'Yang Baru'.
BACA JUGA:Prabowo Tegas, Menteri Dilarang Korupsi, Tak Sepakat Diminta Mundur
Sama seperti 'Misal', lirik dari lagu Yang Baru juga diciptakan Arsy Widianto dan Yovie Widianto. Adapun aransemen musiknya dikerjakan bersama oleh para anggota Yovie & Nuno.
“Kami masih mengusung tema cinta untuk single baru ini, menceritakan tentang orang yang sudah menyimpan rasa sejak lama. Suatu saat, dia tahu kalau hubungan asmara orang yang disukainya ternyata sedang bermasalah. Dia pun memutuskan mendekati lagi pujaan hatinya ini,” kata Kang Diat dalam keterangan tertulis, Jumat (25/10).
BACA JUGA:Bisa Bantu Kuatkan Tulang, Ini 6 Manfaat Daun Kenikir
Proses pengerjaan single 'Yang Baru' ternyata sudah dilakukan cukup lama karena bersamaan rekaman dengan lagu 'Misal' pada penghujung tahun 2022. Proses rekamannya membutuhkan waktu sekitar satu minggu.
"Pengambilan vokal hanya berlangsung satu hari, sementara mengisi bagian-bagian lain seperti string yang cukup memakan waktu," tuturnya.
BACA JUGA:Bukan Hanya Seger dan Manis, Ini Manfaat Buah Semangka
Meski pengerjaan lagu Misal dan Yang Baru dikerjakan bersamaan, namun dua lagu itu memiliki warna berbeda dipersembahkan untuk para penggemar.
BACA JUGA:Tak Hanya Bantu Mengusir Nyamuk, Ini Manfaat Daun Sereh Bagi Kesehatan Tubuh
“Kalau Misal lebih menunjukkan karakter vokal Adira dan Chico, lagu baru ini akan kembali membawa kalian ke era Yovie & Nuno yang dulu. Gitar dan aransemennya juga berbeda dari lagu-lagu kami sebelumnya. Kalau didengarkan sekilas, masih akan terasa ciri khas Yovie & Nuno. Tapi, setelah didengarkan cukup lama, maka akan terasa perbedaannya,” tandas Kang Diat. (net/jawapos.com)