Bukan Hanya Seger dan Manis, Ini Manfaat Buah Semangka
Buah semangka juga menjadi salah satu pilihan makanan sehat yang kaya akan manfaat. Nutrisi di dalamnya mampu mendukung kesehatan tubuh, terutama kulit dan sistem pencernaan-istimewa-halodoc
RadarSelatan.bacakoran.co - Semangka merupakan buah tropis yang memiliki rasa manis dan menyegarkan. Buah ini kerap dijadikan pelepas dahaga dengan cara dikonsumsi langsung atau diolah menjadi puding, jus, dan es buah.
Namun selain itu, nyatanya buah semangka juga menjadi salah satu pilihan makanan sehat yang kaya akan manfaat. Nutrisi di dalamnya mampu mendukung kesehatan tubuh, terutama kulit dan sistem pencernaan.
Ada beberapa manfaat buah semangka bagi kesehatan tubuh, antara lain:
BACA JUGA:Tak Hanya Bantu Mengusir Nyamuk, Ini Manfaat Daun Sereh Bagi Kesehatan Tubuh
BACA JUGA:Jangan Anggap Remeh, Ini Manfaat Mendongeng untuk Anak
1. Mencegah sembelit atau konstipasi
Sembelit atau konstipasi merupakan kondisi ketika seseorang mengalami susah buang air besar. Salah satu cara efektif untuk mengatasi kondisi ini yaitu dengan mengonsumsi makanan kaya serat dan air, seperti semangka.
Semangka mengandung tinggi air yang bisa membantu menghidrasi tubuh dan melancarkan sistem pencernaan. Sementara itu, kandungan serat di dalamnya akan berkontribusi melunakkan feses, sehingga buang air besar menjadi lancar.
2. Mendukung program diet untuk menurunkan berat badan
Kamu sedang menjalani diet? Kabar baiknya, semangka bisa jadi pilihan buah yang mendukung program diet untuk menurunkan berat badan.
Kandungan serat di dalamnya dapat membuat tubuh merasa kenyang lebih lama, sehingga menekan rasa lapar dan keinginan untuk makan.
BACA JUGA:Manfaatkan Lahan Kosong di Kaur, Kodim 0408 BSK Panen 4 Ton Semangka
BACA JUGA:Pastikan Kebugaran Anggota, Kodim 0408 BSK Jalani Skrining Kesehatan
3. Membantu menjaga kesehatan kulit
Selain mencegah dan mengatasi beberapa penyakit, buah semangka juga bermanfaat untuk menjaga kesehatan kulit.
Vitamin C yang terkandung dalam buah semangka dapat meningkatkan produksi kolagen, sehingga elastisitas kulit tetap terjaga. Sementara itu, kandungan vitamin A akan memperbaiki sel-sel kulit yang rusak, sehingga kamu terhindar dari masalah kulit bersisik dan kering.
4. Memenuhi kebutuhan elektrolit tubuh
Semangka juga dikenal mengandung mineral penting untuk memenuhi kebutuhan elektrolit tubuh, seperti kalium dan kalsium.
Elektrolit sangat dibutuhkan untuk memaksimalkan fungsi kerja organ tubuh. Misalnya saja untuk mendukung gerak otot, mengontrol tekanan darah tetap stabil, serta menjaga ritme detak jantung tetap normal.
BACA JUGA:Siswa Harus Siap, Disdikbud Kembali Evaluasi Kemampuan BTA
BACA JUGA:Plt Gubernur Bengkulu Tekankan Optimalisasi PAD
5. Menurunkan kadar kolesterol
Manfaat semangka lainnya berkaitan dengan kolesterol. Ternyata selain tinggi air, semangka juga rendah lemak jenuh, sehingga dapat membantu menurunkan kadar kolesterol jahat (LDL) dalam darah.
Dengan mengonsumsinya secara rutin, kamu bisa terhindar dari kolesterol tinggi yang dapat memicu penyakit jantung.
BACA JUGA:Dianggap Sebagai Prioritas, DPRD Provinsi Bengkulu Segera Bentuk AKD
BACA JUGA:Pantai Carolina, Pantai Terindah di Sumatera Barat, Ada Spot Surfingnya
6. Menurunkan risiko penyakit kanker
Semangka mengandung likopen, senyawa alami yang memiliki sifat antioksidan. Zat ini selain memberikan warna merah pada semangka, rupanya juga dapat membantu melindungi sel-sel tubuh dari kerusakan.
Penelitian menyebutkan, likopen juga terbukti dapat mencegah dan menghambat pertumbuhan beberapa jenis kanker, seperti kanker prostat dan kanker payudara.
BACA JUGA:5 Spot Paling Mistis di Gunung Semeru, Konon Dihuni Mahluk Gaib, Pengunjung Jangan Sembarangan