radarselatan.bacakoran.co, BENGKULU - Ketua DPD RI Sultan Bachtiar Najamuddin memastikan akan perjuangkan kepentingan Provinsi Bengkulu di Pemerintah pusat. Seluruh aspirasi dari daerah akan dibawanya ke Pusat.
Hal ini dikatakan Sultan saat pulang kampung ke Bengkulu, Minggu (13/10). Sultan mengatakan, momentum kepulangannya ke Bengkulu menjadi ajang silaturahmi dan juga mendapatkan masukan serta ide - ide yang bisa dibawa ke tingkat nasional.
BACA JUGA:Bengkulu Usulkan Tambahan Kuota BBM Bersubsidi Tahun 2025
"Saya ingin mendengarkan langsung apa yang diinginkan masyarakat dan berusaha menjembatani kepentingan mereka di pusat," ujarnya.
Sultan juga menegaskan, komitmennya dalam memimpin DPD RI. Dimana, ia bersama senator lainnya akan berupaya membuat lembaga yang ia pimpin menjadi lembaga yang kuat.
BACA JUGA:Minggu Depan Hadapi PTUN, Reskan: Kami Berusaha Cari Keadilan!
Sultan mengucapkan rasa terimakasih kepada seluruh masyarakat Provinsi Bengkulu yang telah mendukung dirinya.
"Kita juga telah berkomitmen, akan buat lembaga ini menjadi kuat," ujar Sultan. Sultan juga berpesan agar generasi muda turut serta dalam membangun Bengkulu, dengan memaksimalkan potensi yang ada. Menurutnya, setiap orang memiliki kesempatan untuk berkontribusi demi kemajuan daerah.
BACA JUGA:Sanksi Pelanggaran Politik Uang Tidak Main-main, Paslon Wajib Simak Ini
"Kita semua punya kesempatan untuk membangun negeri ini. Tidak ada yang tidak mungkin jika kita berniat baik, dan berjuang dengan sungguh-sungguh," kata Sultan. (cia)