5 Pulau di Dunia yang Tidak Boleh Dikunjungi, Nekat Datang Nyawa Taruhannya

PULAU: Penampakan Pulau Sentinel Utara, India yang dilarang dikunjungi orang luar-istimewa-radarselatan.bacakoran.co

radarselatan.bacakoran.co - Di dunia ada jutaan pulau. ada yang dihuni manusia ada juga yang tidak berpenghuni.

Setiap pulau memiliki keunikan dan karakteristik masing masing. Bahkan ada 5 pulau di Dunia yang dilarang untuk dikunjungi.

Jika ada yang nekat berkunjung maka nyawa sebagai taruhannya.

Berikut 5 pulau di dunia yang tilarang dikunjungi:

BACA JUGA:Pulau Terpencil dan Terpadat Di Dunia, Ukuran Seluas Lapangan Bola, Penduduk Ribuan Jiwa

1. Pulau Sentinel Utara, India

Pulau Sentinel Utara adalah bagian dari gugusan Kepulauan Andaman di Teluk Benggala, India.

Pulau ini terletak di barat daya Pulau Andaman Selatan dan sebagian besar wilayahnya tertutup hutan lebat.
Pulau Sentinel Utara dikenal sebagai tempat paling sulit dijangkau di dunia.

Rumah bagi suku Sentinel, penduduk asli yang telah terisolasi dari dunia luar selama lebih dari 50.000 tahun, pulau ini sangat melarang pengunjung. Suku Sentinel dikenal sangat memusuhi orang asing dan bisa menyerang dengan tombak atau panah.

Pemerintah India melarang siapa pun yang bukan penduduk untuk mendekati pulau ini dalam jarak 3 mil, dan kawasan ini dijaga ketat oleh Angkatan Laut India.

BACA JUGA:Pulau Terpadat di Dunia Ada di Indonesia, Pulau Bungin Namanya, Luas Cuma 8,5 Hektar Penduduk 5.000 Jiwa

2. Pulau Niihau, Amerika Serikat

Pulau Niihau adalah pulau terkecil dari Kepulauan Hawai yang berpenghuni dan terletak di barat laut Hawaii.
Dengan luas sekitar 70 mil persegi, pulau ini sepenuhnya dimiliki oleh keluarga Robinson. Niihau dikenal sebagai "Pulau Terlarang" karena hanya dapat dikunjungi oleh mereka yang diundang oleh keluarga Robinson atau penduduk setempat.

Keluarga Robinson memiliki komitmen untuk menjaga warisan Hawai yang ada di pulau tersebut, dan akses ke pulau ini sangat terbatas.

BACA JUGA:7 Kota Terdingin di Pulau Sumatera, Pagar Alam Nomor 1, Ini Daftar Kotanya

3. Pulau Heard, Australia

Pulau Heard dan Kepulauan McDonald terletak di Samudra Antartika dan merupakan bagian dari wilayah Australia sejak 1947.

Kepulauan ini terdiri dari dua gunung berapi aktif dan terletak lebih dari 4.000 km barat daya Fremantle, Australia Barat.

Pulau Heard tidak dapat dihuni karena gunung berapi aktif, cuaca ekstrem, dan awan tebal yang menyelimuti pulau ini sepanjang tahun.

Pulau ini juga dipenuhi oleh glasier dan aliran lahar. Angin kencang dengan kekuatan badai kategori 3 sering melanda pulau ini.

Pulau Heard masuk dalam daftar warisan dunia UNESCO dan akses ke pulau ini dilarang untuk melindungi ekosistem alaminya.

BACA JUGA:Pulau Terkecil Di Dunia, Ternyata Ada Di Indonesia, Sudah Diakui PBB, Ini Nama Pulaunya

4. Pulau Ular, Brasil

Pululau Ular, atau Ilha da Queimada Grande, terletak di lepas pantai Brasil di Samudra Atlantik.

Pulau ini adalah rumah bagi populasi ular paling mematikan di dunia, termasuk spesies Golden Lancehead yang terancam punah. Dengan luas hanya 43 hektar, pulau ini memiliki sekitar 2.000 hingga 4.000 ekor ular.

Racun dari ular Golden Lancehead cukup mematikan untuk melelehkan kulit manusia dan membunuh dalam waktu kurang dari satu jam.

Demi keselamatan dan pelestarian spesies, tidak ada yang diizinkan mengunjungi pulau ini.

BACA JUGA:5 Pulau Indah Namun Tak Berpenghuni Di Indonesia, Ini Nama Pulaunya

5. Pulau North Brother, Amerika Serikat

Pulau North Brother terletak di East River, kota New York. Pulau ini pernah menjadi lokasi Rumah Sakit Riverside yang digunakan untuk karantina orang-orang dengan penyakit menular seperti cacar, tifus, tuberkulosis, dan polio.

Setelah upaya gagal untuk mengubahnya menjadi pusat rehabilitasi bagi pecandu narkoba, pulau ini ditinggalkan.

Saat ini, Pulau North Brother dijadikan sebagai tempat perlindungan burung air, dan pemerintah melarang pengunjung untuk mengakses pulau ini. (**)

Tag
Share