Ketua KONI Bengkulu Bakal Perjuangkan Pembangunan Sport Center

Ketua KONI Bengkulu Bakal Perjuangkan Pembangunan Sport Center-Suswadi Ali K-radarselatan.bacakoran.co

radarselatan.bacakoran.co, KOTA MANNA - Ketua Komite Olahraga Nasional (KONI) Bengkulu Selatan Debi Setiawan berjanji akan berjuang membangun kawasan sport center di Bumi Sekundang Setungguan ini.
Debi yang baru saja dilantik setelah terpilih sebagai Ketua KONI Bengkulu Selatan periode 2024-2029 ini menyampaikan keprihatinannya melihat kondisi olahraga daerah.

BACA JUGA:Rawan Kejahatan, Warga Bengkulu Selatan Jangan Nongkrong Sampai Larut Malam di Lokasi Ini

“Bukan hanya prestasi yang minim, tapi lihat saja. Kita belum memiliki kawasan sport center untuk olahraga masyarakat. Fasilitas olahraga yang ada juga kurang terperlihara sehingga sulit dimanfaatkan,” ungkap Ketua KONI.
Untuk itu, Debi menilai pembangunan kawasan sport center menjadi hal yang akan menjadi salah satu tujuan KONI Bengkulu Selatan.

BACA JUGA:Jukir Nakal, Penarikan Retribusi Dapat Dihentikan

“KONI bertujuan untuk meningkatkan prestasi daerah. Namun kami juga akan berjuang bagaimana memasyarakatkan olahraga. Salah satu caranya, dengan membangun sport center,” sambung Debi.
Sisi lain, Debi juga menyinggung adanya atlet daerah yang berprestasi di tingkat nasional. Namun terpaksa menggunakan provinsi lain.

BACA JUGA:Layak Disebut Kepingan Surga, Desa di Pegunugan Alpen yang Indah, Ada 72 Air Terjun dan Dikelilingi Tebing

Hal itu lantaran tidak adanya perhatian daerah kepada atlet berprestasi untuk dapat ikut serta dalam kontestasi olahraga tingkat nasional hingga internasional.
“Banyak yang tahu kalau di (Kelurahan) Kayu Kunyit itu ada atlet hoki nasional. Dia asli orang Bengkulu Selatan, tapi ternyata Ia terpaksa mewakili Jakarta dalam berbagai event,” sesal Debi.

BACA JUGA:Tiga Kabupaten Di Provinsi Bengkulu Ini Memiliki Cadangan Emas Melimpah, Ini Nama Daerahnya

Lalu atlet terjun payung tingkat nasional asal Kedurang, sambung Debi, karena tidak diperhatikan daerah, Ia memangku nama Provinsi Riau.
Hal seperti inilah yang menjadi fokus Debi agar kelak atlet daerah benar-benar berjuang untuk nama Bengkulu Selatan.
“Bagaimana hal itu bisa terjadi, daerah juga harus memperhatikan mereka. Bagaimana memberikan dukungan kepada para atlet untuk dapat terus berkembang, hingga mereka bangga untuk membawa nama Bengkulu Selatan,” pungka Debi. (**)

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan