Tim Jibom Polda Datangi Dua Geraja di Kaur
TIM JIBOM: Tim Penjinak Bom melakukan pengecekan di gereja-julianto-radarselatan.bacakoran.co
BINTUHAN - Tim Penjinak Bom (Jibom) Satuan Brimob Polda Bengkulu mendatangi dua gereja di Kaur. Kedatangan tim Polda Bengkulu itu lengkap dengan peralatan canggih sebelum malam Natal berlangsung, Minggu (24/12) sore.
BACA JUGA:Daftar Libur Nasional Dan Cuti Bersama Tahun 2024, Ini Info Lengkapnya
Tim Jibom memastikan peribadatan umat Kristen dapat berjalan lancar. "Ada dua gereja yang kami lakukan sterilisasi. Yakni Gereja Kristen Injil Indonesia (Gekisia) Desa Parda Suka Kecamatan Maje dan Gereja Katolik Santo Benediktus Desa Parda Suka Kecamatan Maje," ujar Kasubden KBR AKP KB. Kataren didampingi Kapolsek Maje Iptu Ferdiansyah, SH, Minggu (24/12).
BACA JUGA:Kapolda Pastikan Keamanan Selama Perayaan Natal
Dalam sterilisasi diikuti 3 Anggota Tim Jibom Satuan Brimob Polda Bengkulu, 4 Anggota Kompi Brimob Subden 3B Pelopor Kaur serta 1 Anggota Polsek Maje. Tim Jibom juga melakukan pemeriksaaan dan pengecekan di setiap tempat. Mulai dari bagian bawah, atas, di sela-sela dan samping gereja hingga ruang tersempit.
BACA JUGA:Kapolres Minta Pos Nataru Tidak Dibiarkan Kosong
"Hasil pemeriksaan tidak ada benda-benda mencurigakan. Jadi umat Kristiani dapat beribadat dengan tenang," ujar Kasubden KBR.
BACA JUGA:Realisasi Investasi Capai Rp6,3 Triliun
Di hari yang sama, Wakapolres Kaur Kompol Enggarsah Alimbaldi, SH, SIK juga melakukan peninjauan didampingi Kabag Ops dan PJU Polres Kaur. Peninjauan juga memastikan pengamanan berjalan baik dan umat Nasrani merayakan Natal dengan tenang dan nyaman.
BACA JUGA:Libur Nataru, Petugas Amankan Puluhan Wanita PL
"Seluruh jajaran Polres Kaur disebar di seluruh titik ibadah umat Nasrani, maupun target-target lokasi yang diprediksi dapat menimbulkan gangguan maupun ancaman yang mengganggu khidmatnya Natal bagi saudara kita umat Nasrani," tegas Wakapolda.
Situasi Kamtibmas di Kaur terpantau aman dan kondusif. Dia memastikan, SOP pengamanan ibadah Natal berjalan dengan baik. Kolaborasi antara personel Polri, TNI dan pengamanan dari gereja berjalan lancar. (jul)