3 Hari Pendaftaran Bapaslon ke KPU Kaur, Pertama GH, Lalu Hernop, Terakhir Mandan Kite
Ilustrasi Pilkada-Ist-radarselatan.bacakoran.co
radarselatan.bacakoran.co, BINTUHAN - KPU Kaur akan membuka pendaftaran bakal pasangan calon (Bapaslon) Bupati-Wabup peserta Pilkada Kaur 2024 selama 3 hari. Yakni pada 27-29 Agustus 2024.
Untuk hari pertama, Selasa (27/8/2024), Bapaslon Gusril Pauzi-Abdul Hamid (GH) yang menjadi pertama kali mendaftarkan diri.
BACA JUGA:Lusa, 25 Anggota DPRD Bengkulu Selatan Terpilih Dilantik
Sementara pada hari kedua, Rabu (28/8/2024), giliran pasangan Herlian Muchrim-Nuprizal Jandra (Hernop) yang mendaftar ke KPU Kaur.
Sedangkan Bapaslon Sulman Azis-Denny Setiawan (Mandan Kite) menjadi yang terakhir mendaftar ke KPU Kaur. Yakni pada Kamis (27/8/2024).
Kepastian jadwal pendaftaran Bapaslon ke KPU Kaur sudah disampaikan masing-masing Liaison Officer (LO) para Bapaslon.
BACA JUGA:Resmi Maju Pilkada, Gundul – Ii Mendaftar Ke KPU Bengkulu Selatan, Selasa
LO GH, Bambang Irawan, menegaskan Bapaslon akan bertolak dari kediamannya di Kaur Utara sekitar pukul 09.00 WIB dan diperkirakan tiba di kantor KPU Kaur sekitar pukul 09.30 WIB.
Iring-iringan akan menggunakan mobil dan motor pendukung. Sebelum masuk ke komplek perkantoran, tim akan mampir di Taman Bineka Kaur yang juga dekat dengan kantor DPD Prtai Golkar.
"Jadi pukul 09.00 WIB. Kami akan konvoi sekitar 100 orang, selain motor ada 15 kendaraan roda empat yang nanti akan mengiringi," tegas Bambang yang juga mantan Ketua Bawaslu Kaur.
BACA JUGA:Pilkada Bengkulu Selatan Dipastikan Diikuti 4 Bapaslon
Bapaslon GH sendiri sudah menggelar kegiatan hatur pamit di Lapangan Cuko Enau Kecamatan Kaur Utara. Pasangan GH akan diusung Partai Golkar, PBB, PDI Perjuangan dan PKS pada Pilkada Kaur 2024 ini.
Sementara itu, Bapaslon Hernop bersama rombongan menjadwalkan pendaftaran ke KPU Kaur di hari kedua, Rabu (28/8/2024).
“Insyaallah kita daftar 28 Agustus, mohon doanya, kita daftar biasa saja," ujar Herlian yang masih menjabat Wabup Kaur tersebut.