Raih UHC Kategori Utama, Sekda: Pelayanan Kesehatan Harus Ditingkatkan

Sekretaris Daerah (Sekda) BS, Sukarni-Ist-radarselatan.bacakoran.co

radarselatan.bacakoran.co, KOTA MANNA - Pemerintah Daerah Kabupaten (Pemkab) Bengkulu Selatan (BS) kembali menerima penghargaan cakupan kesehatan semesta atau Universal Health Coverage (UHC) Awards Tahun 2024 untuk kategori utama.

Raihan Pemkab Bengkulu Selatan mendapat penghargaan UHC Award Tahun 2024 dimana atas pencapaian jaminan kesehatan semesta dengan persentase 103,89 % dan keaktifan 89,31 % sehingga meraih kategori Utama.

BACA JUGA:Dari 1.350 Kuota CPNS Seluma, Kuota Tenaga Teknis Capai 1.250 Formasi

Untuk itu, dengan mendapat predikat UHC maka diharapkan pelayanan kesehatan di Bengkulu Selatan terus ditingkatkan, baik pelayanan kesehatan dasar maupun pelayanan kesehatan ditingkat lanjut di Rumah Sakit (RS) daerah.

“Dengan capaian jaminan kesehatan semesta persentasenya sudah 103,89 persen, maka diharapkan peningkatan pelayanan juga harus dilakukan,” kata Sekretaris Daerah (Sekda) BS, Sukarni.

Dikatakan Sukarni, penghargaan UHC Award 2024 dengan kategori Utama ini menunjukan bahwa Pemkab Bengkulu Selatan serius memberikan jaminan kesehatan bagi seluruh warganya.

BACA JUGA:Peluang Lulusan SMA Ikut Tes CPNS Tertutup, Kaur Butuh 11 Formasi Dokter

Dimana jaminan kesehatan adalah sebuah bentuk keseriusan Pemerintah Daerah dalam memberikan jaminan pelayanan kesehatan bagi masyarakat Kabupaten Bengkulu Selatan secara baik.

"Alhamdulillah, tahun ini Kabupaten Bengkulu Selatan kembali meraih penghargaan UHC award 2024 dengan kategori Utama, tentunya capaian ini semua atas dukungan dari semua pihak yang terlibat dalam mensukseskan program JKN," kata Sekda.

Ia juga menuturkan penghargaan UHC ini merupakan salah satu bentuk upaya mensejahterakan masyarakat.

Untuk itu melalui pencapaian UHC, diharapkan masyarakat di Kabupaten Bengkulu Selatan dapat lebih mudah mendapatkan layanan kesehatan secara gratis.

BACA JUGA:Seleksi CPNS Pemkab Bengkulu Selatan Dimulai, Pendaftaran Online, Berkas Tetap Antar ke BKPSDM

"Tingkatkan terus kualitas pelayanan kesehatan bersama BPJS Kesehatan agar setiap warga dapat menikmati akses kesehatan yang mudah dan layak,” pungkasnya. (one)

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan