Giliran PKB Serahkan B1 KWK Kepada Pasangan Erjon

REKOM PKB : Pasangan Erwin Octavian dan Jonaidi memastikan mendapatkan rekomendasi dari PKB untuk maju pada Pilkada Seluma -Fauzan/Rasel-radarselatan.bacakoran.co

radarselatan.bacakoran.co, TAIS – Dukungan partai politik kembali mengalir ke pasangan bakal calon bupati Seluma Erwin Octavian dan Jonaidi (Erjon).

Terbaru pasangan Erjon mendapat dukungan dari Partai kebangkitan bangsa (PKB). Dokumen B1 KWK sudah diserahkan untuk dijadikan syarat mendaftar ke KPU. Dokumen B1 KWK diserahkan langsung Ketua Umum PKB Muhaimin Iskandar (Cak Imin) kepada Erwin Octavian dan Jonaidi. 

BACA JUGA:Dapat “Tiket”, Gusnan dan Reskan Dipastikan Bertarung di Pilkada Bengkulu Selatan

Sekretaris PKB Kabupaten Seluma, Arsid mengatakan, saat ini PKB juga sudah semakin mantap mengusung incumbent untuk maju pada Pilkada Seluma 27 November mendatang.

BACA JUGA:Warga Talang Dantuk Ditusuk OTD, Polisi Masih Kejar Pelaku

"Untuk B1 KWK yang merupakan syarat resmi dukungan untuk mendaftar ke KPU sudah diserahkan langsung oleh ketua Umum PKB di Jakarta kepada pasangan Erjon. Sehingga PKB Seluma memastikan mendukung Erjon untuk maju Pilkada Seluma," tegas Arsid.

BACA JUGA:Masyarakat Kaur Mengeluh Tagihan PBB Membengkak

Arsid menambahkan, PKB mempunyai dua kursi di DPRD Seluma, dengan modal yang dimiliki itu PKB siap memenangkan pasangan Erjon untuk memenangkan Pilkada Seluma 2024. "Kami siap memenangkan pasangan Erjon pada Pilkada Seluma. PKB siap turun bersama untuk meraih simpati masyarakat," pungkas Arsid. (rwf)

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan