Ajak Pelajar Tertib Lantas, Dishub Bengkulu Selatan Sambangi Sekolah

SOSIALISASI: Petugas Dishub Bengkulu Selatan menyosialisasikan tata tertib berlalu lintas kepada para pelajar-Rezan-radarselatan.bacakoran.co

radarselatan.bacakoran.co, KOTA MANNA - Dinas Perhubungan (Dishub) Kabupaten Bengkulu Selatan (BS) akhir-akhir ini gencar menyambangi sekolah. Baik jenjang SD, SMP hingga SMA/SMK sederajat.

Kedatangan petugas Dishub BS untuk sosialisasi terkait tertib berlalu lintas serta menjaga keselamatan di jalan raya.

BACA JUGA:Puskesmas dan RS Harus Jadi Kekuatan Utama Dalam Layanan Kesehatan

Sekretaris Dishub BS, Asih Kadarinah, M.Pd mengatakan, kesadaran tertib berlalu lintas memang harus ditanamkan sejak dini. Agar siswa semakin memahami bahwa pelopor keselamatan di jalan raya adalah penting.

Tak hanya itu, dengan gencar sosialisasi diharapkan pengetahuan siswa bertambah dan bisa mengajak orang lain lebih tertib.

“Sudah puluhan sekolah kami sambangi. Kami harap kegiatan ini bermanfaat dan bisa menumbuhkan wawasan siswa tentang lalu lintas,” ujarnya. 

BACA JUGA:Terjaring Razia Polisi, Pengendara Langsung Bayar Pajak

Ditambahkan Asih, pihaknya juga fokus mengajak para pelajar agar tidak terlibat aksi balap liar dan tidak mengendarai sepeda motor bagi anak di bawah umur.

Selain membahayakan keselamatan diri sendiri, kegiatan ini juga berpotensi membahayakan nyawa orang lain.

“Terus terang banyak pelajar terlibat balap liar, maka itu perlahan kami ajak mereka untuk sadar dan tahu dampak buruknya,” paparnya.

Disisi lain, Asih juga mengajak para pelajar untuk aktif memanfaatkan layanan bus sekolah. Selain berdampak pada keselamatan jiwa ketika datang ke sekolah.

BACA JUGA:Dugaan Penguasaan Kawasan CA, Jaksa Seluma Panggil Manajemen PT. AA

Naik bus sekolah juga menghemat pengeluaran harian terutama untuk ongkos pulang pergi siswa.

“Kami beritahukan rute perjalanan bus sekolah, jadi silahkan siswa menyesuaikan dengan domisilinya masing-masing,” pungkas Asih. (rzn)

Tag
Share