Peternak Seluma Siapkan 35 Sapi Kurban, Ada Yang Dijual Rp 64 Juta

PETERNAK: Ngatijo salah seorang peternak sapi di Desa Padang Rambun yang sudah menyiapkan sapi kurban-Fauzan-radarselatan.bacakoran.co

radarselatan.bacakoran.co, SELUMA SELATAN - Menjelang Hari Raya Idul Adha 1445 hijriyah tahun ini salah seorang peternak sapi di Desa Padang Rambun Kecamatan Seluma Selatan, Ngatijo sudah menyiapkan  35 ekor sapi yang siap dikurbankan.

Dengan rincian sebanyak 27 ekor sapi bali dan 8 ekor sapi simental. Untuk sapi simental dijual dengan harga Rp 64 juta.

BACA JUGA:Harapkan Pemilu Aman Pemkab Kucurkan Dana Rp 3,8 Miliar

"Untuk harga sapi simental sama seperti tahun lalu yakni Rp 64 juta. Sedangkan sapi bali dijual dengan harga Rp 16 juta," jelas Ngatijo kepada wartawan kemarin. 

Ngatijo mengatakan, sapi sapi yang akan dijualnya itu merupakan hasil ternaknya sendiri dan dijamin sehat.

BACA JUGA:Tiga Desa Diaudit Investigasi Oleh Inspektorat, Ini Desanya

BACA JUGA:9 Orang Di Bengkulu Meninggal Akibat DBD, 2.160 Suspek

Selain itu Ngatijo mengatakan sapi miliknya rutin diperiksa kesehatannya serta tidak pernah dilepaskan. Sehingga dipastikan aman dari penyakit.

"Sapi selalu dikandangkan serta tidak pernah dilepas liarkan. Sehingga kami pastikan sehat," tutupnya Ngatijo. (rwf)

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan