Warga Dilarang Buang Sampah Sembarangan, Bupati: Terapkan Pola Hidup Sehat

Bupati Bengkulu Selatan, Gusnan Mulyadi-Dokumen/Rasel-radarselatan.bacakoran.co

radarselatan.bacakoran.co, KOTA MANNA - Bupati Bengkulu Selatan, Gusnan Mulyadi melarang masyarakat membuang sampah disembarang tempat. Warga diharapkan tetap menerapkan pola hidup bersih dan sehat.

Apalagi saat musim penghujan, kebersihan lingkungan harus benar benar dijaga untuk menekan perkembang biakan jentik nyamuk penyabab Demam Berdarah Dengue (DBD). 

BACA JUGA:Bazar Murah Kejari Bengkulu Selatan Disambut Antusias Masyarakat

“Yang paling penting kembali kami ingatkan, mari sama-sama kita jaga kebersihan lingkungan agar kita semua terhindar dari penyakit yang disebabkan virus,” kata Bupati.

BACA JUGA:Jelang Lebaran, BRI Siapkan Uang Pecahan Ratusan Juta Rupiah

Ditambahkan Gusnan, selama ini terkadan ada warga yang sengaja membuang sampah limbah rumah tangga di sembarang tempat bahkan ke siring. Sehingga terjadi penumpukan dan penyumbatan saluran air yang menyebabkan jentik nyamuk serta kuman dapat dengan cepat berkembang biak.

BACA JUGA:Masa Tugas PPK dan PPS Berakhir Besok, Diperpanjang Untuk Pilkada?

BACA JUGA:PDIP Layangkan Gugatan ke PTUN, Ini Isi Gugatannya

"Apalagi sekarang kita berada di bulan Suci Ramadhan waktunya untuk berbenah diri. Yakinlah kebersihan itu mencerminkan kepribadian dan pasti akan berdampak terhadap diri kita, keluarga serta lingkungan," pesanya. (one)

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan