Pendaftar Lelang Jabatan Sekda Kaur Masih Kosong
Kabid Mutasi, Kepangkatan, Pengadaan, Pemberhentian dan Informasi BKPSDM Kabupaten Kaur, Noprianto, S.Pd-Istimewa-radarselatan.bacakoran.co
radarselatan.bacakoran.co, BINTUHAN – Pendaftar lelang jabatan Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Kaur telah dibuka sejak 8 Oktober 2025, namun hingga saat ini belum ada satupun pelamar yang mendaftar. Panitia seleksi masih menunggu pelamar hingga tanggal 22 Oktober 2025.
"Sejak kita buka pendaftaran JPTP untuk jabatan Sekda ini belum ada pelamar yang masukan berkas," kata Plt Kepala BKPSDM Kaur Sastriana, S.STP, M.Si melalui Kabid Mutasi, Kepangkatan, Pengadaan, Pemberhentian dan Informasi BKPSDM Kabupaten Kaur, Noprianto, S.Pd, Selasa 14 Oktober 2025.
BACA JUGA:PLTMH II Padang Guci Rusak Parah dan Belum Bisa Beroperasi
Noprianto memperkirakan calon pendaftar JPTP Sekda Kaur masih mempersiapkan diri dan kelengkapan dokumen administrasi yang cukup banyak dan membutuhkan ketelitian. Pihak panitia seleksi telah mengumumkan seleksi Sekda ini melalui media sosial dan menyebar luaskan pengumuman seleksi Sekda.
"Pelamar ini masih sepi mungkin calon pesertanya masih bersiap-siap, karena biasanya peserta ini banyak daftar diakhir penutupan," terangnya.
Panitia seleksi telah menetapkan jadwal seleksi yang akan dilakukan secara obyektif, transparan dan akuntabel. Seleksi akan meliputi verifikasi berkas, seleksi kompetensi manajerial, seleksi kompetensi sosial kultural, seleksi kompetensi teknis dan wawancara.
"Untuk jadwal dan syarat seleksi JPTP Sekda ini sudah kami sampaikan di media sosial," kata Noprianto.
BACA JUGA:Tandatangani Pakta Integritas, Polres Bengkulu Selatan Komitmen Bersih Dari Narkoba
Pihak panitia seleksi berharap agar ada pelamar yang mendaftar sebelum batas waktu yang telah ditentukan. Jika tidak ada pelamar, maka panitia akan mempertimbangkan untuk memperpanjang waktu pendaftaran.
"Jika masih kosong pelamar memungkinkan nanti waktu pendaftaran kami perpanjang," pungkas Noprianto. (jul)