Suasana Haru Pelepasan 138 Siswa Kelas XII SMAN 3 Bengkulu Selatan

PELEPASAN : Kepala SMAN 3 Bengkulu Selatan Herdi Agustiar M.Pd bersama wali kelas, secara simbolis melepas almamater siswa kelas XII secara bersama-sama-Dona-radarselatan.bacakoran.co
radarselatan.bacakoran.co - Sebanyak 138 siswa kelas XII SMAN 3 Bengkulu Selatan dilepas. Kegiatan digelar secara sederhana, seluruh rangkaian kegiatan berlangsung sukses dan penuh haru.
Siswa-siswa kelas XII yang mengenakan almamater sekolah didampingi orang tua, antusias mengikuti rangkaian acara pelepasan. Mereka disuguhkan dengan tarian, band musik, dan berbagai kegiatan lain yang digelar para adik kelas.
"Kami ingin membuat acara pelepasan ini menjadi momen yang tak terlupakan bagi siswa-siswa kelas XII. Oleh karena itu, kami mengadakan berbagai kegiatan yang dapat menghibur mereka," kata Aldo Darma Pratama, Ketua Panitia dari kelas XII.
Acara puncak pelepasan adalah pemasangan samir oleh Kepala Sekolah SMAN 3 BS Herdi Agustiar M.Pd, sekaligus penyerahan raport dan ijazah serta plakat kepada siswa.
"Saya berharap para siswa dapat menerapkan ilmu yang telah mereka dapatkan di sekolah ini dalam kehidupan sehari-hari dan menjadi pribadi yang lebih baik," ujar Herdi Agustiar M.Pd.
Acara pelepasan ditutup dengan pelepasan almamater secara simbolis sebagai tanda bahwa mereka resmi dilepas dan dikembalikan kepada orang tua. Kegiatan ini juga dihadiri oleh pengurus komite dan pengawas pembina.
Dalam kesempatan itu, para siswa dan orang tua juga melakukan foto bersama sebagai kenang-kenangan. (donna/prw)