Perolehan Suara Sementara Calon Bupati Bengkulu Selatan Berdasarkan Hitung Cepat C1 Hasil Di Kecamatan Pino
Gusnan mulyadi saat menggelar konfrensi pers -Rezan Okto Wesa-radarselatan.bacakoran.co
radarselatan.bacakoran.co - Pemungutan suara pemilihan kepala daerah di Kabupaten Bengkulu Selatan sudah berakhir.
Berdasarkan penghitungan cepat C1 hasil perolehan suara pasangan calon bupati dan wakil bupati Bengkulu Selatan di Kecamatan Pino, pasangan calon nomor urut 02 Gusnan Mulyadi - Ii Sumirad Mersyah unggul.
BACA JUGA:Ini Hasil Akhir Perolehan Suara Pilkada Bengkulu Selatan 2024 di Kecamatan Pasar Manna, Kota Manna dan Manna
Keseluruhan perolehan suara yang dihimpun dari C1 hasil dari 16 Desa dan Kelurahan di Kecamatan Pino, Pasangan Gusnan Mulyadi mendapatkan 3444 suara sementara, kemudian disusul pasangan Rifa'i Tajudin - Yefri Sudianto dengan perolehan 2878 suara sementara.
Sedangkan pasangan Hj Elva Hartati - Makrizal Nedi memperoleh 1769 suara sementara.
Walaupun perolehan suara sementara secara global di Kecamatan Pino pasangan Gusnan Mulyadi - Ii Sumirat unggul, namun dibeberapa desa terjadi persaingan ketat.
BACA JUGA:Unggul Berdasarkan Penghitungan Cepat, Teguh Konfrensi Kemenangan, Teddy Ajak Tim Kawal Perolehan Suara
Bahkan ada dibeberapa desa masing masing perolehan suara calon sangat mencolok, unggul jauh dari pasangan calon lainnya.
Seperti di Desa Batu Bandung, perolehan suara pasangan Elva Hartati unggul jauh dengan perolehan 127 suara, sementara pasangan Gusnan Mulyadi - Ii Sumirat hanya mendapat 97 suara di desa itu. Sedangkan pasangan Rifa'i - Yefri Sudianto hanya mendapat 63 suara sementara.
BACA JUGA:Unggul Perolehan Suara Berdasarkan Hitungan Cepat, Gusnan: Fokus Kawal Perolehan Suara
Kemudian di Desa Kota Bumi pasangan Gusnan Mulyadi - Ii Sumirat unggul dengan perolehan 144 suara sementara, kemudian disusul pasangan Rifa'i Tajudin - Yefri Sudianto dengan perolehan 83 suara sementara dan Elva Hartati - Makrizal Nedi mendapat 48 suara sementara.
Berbeda dengan Desa Puding, di desa ini ketiga pasang calon sama sama kuat, perolehan suara relatif berimbang.
Pasangan Elva Hartati - Makrizal Nedi di Desa Puding mendapat 184 suara sementara, sementara pasangan Gusnan Mulyadi - Ii Sumirat memperoleh 235 suara sementara.
BACA JUGA:BREAKING NEWS: Hitung Cepat Kesbangpol Selesai, Gusril Deklarasi Kemenangan
Kemudian pasangan Rifa'i Tajudin - Yefri Sudianto mendapatkan 212 suara sementara.
Di Desa Anggut pasangan Elva Hartati - Makrizal Nedi hanya mendapat 26 suara sementara, berbeda dengan dua pasangan lainnya yang berhasil mengumpulkan suara cukup signifikan.
Di Desa Anggut ini pasangan Gusnan Mulyadi - Ii Sumirat mengumpulkan 148 suara sementara, sedangkan pasangan Yefri Sudianto memperoleh 105 suara sementara.
Walaupun saat ini beberapa pihak sudah memiliki data perolehan suara masing amsing calon berdasarkan penghitungan cepat, tetapi hasil resmi tetap menunggu hasil pleno KPU Bengkulu Selatan yang dilaksanakan secara berjenjang.
BACA JUGA:BREAKING NEWS! Versi Gusnan, 02 Ungguli 03 Hanya 800 Suara
Setelah mengetahui perolehan suara berdasarkan penghitungan cepat C1 hasil, pasangan Gusnan Mulyadi dan Ii Sumirat mersyah sudah menggelar konfrensi pers menyatakan kemenangan.
Dalam kesempatan itu Gusnan meminta agar seluruh tim pemenangan tetap mengawal surat suara sampai selesai pleno oleh KPU Bengkulu Selatan.
"Terimakasih kepada tim pemenangan yang sudah bekerja keras, terimakasih kepada partai pendukung dan masyarakat Bengkulu Selatan yang sudah menyukseskan pilkada di Bengkulu Selatan," kata Gusnan saat konfrensi di Sekretariat pemenangan. (**)